Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Mengenal Treatmen EUS-RFA untuk Penanganan Pasien Kanker Pankreas

Dibandingkan jenis kanker lainnya, kanker pankreas jarang terdengar namun kanker jenis ini tergolong mematikan.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Willem Jonata
zoom-in Mengenal Treatmen EUS-RFA untuk Penanganan Pasien Kanker Pankreas
ist
Treatmen Endoscopic Ultrasound-Guided Radiofrequency Ablation (EUS-RFA) untuk penanganan kanker pankreas. 

Dibandingkan dengan operasi konvensional, prosedur RFA ini hanya membutuhkan jarum electrode dengan bekas yang kecil, waktu yang lebih pendek, rasa sakit yang minimal dan minimum efek samping paska tindakan.

Rinaldi mengatakan, berdasarkan pengalamannya mengobati pasien dengan pancreas insulinoma cancer, dengan melakukan tindakan EUS RFA, setelah lebih 6 bulan dilakukan evaluasi hasilnya membaik, kadar gula pasien tersebut lebih normal.

Pasien kanker pankreas dengan jenis pancreas neuroendocrine cancer tidak mau operasi maka dilakukan ablasi (RFA). Setelah setahun dilakukan evaluasi tumornya hampir hilang, terus mengecil.

"Kasus lainnya, saya menangani pasien kanker pankreas dengan usia 92 tahun.

Saat ini setelah 6 terakhir selesai tindakan tumornya tidak berkembang, masih stabil,” katanya.

Saat ini rumah sakit yang melayani RFA diantaranya adalah RS Medistra, MRCCC Siloam Semanggi. Saat ini pengobatan atau operasi kanker pankreas belum dijamin oleh BPJS Kesehatan.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas