7 Manfaat Makanan Pedas untuk Kesehatan, Mampu Menjaga Kesehatan Usus
Ketahui 7 manfaat makanan pedas untuk kesehatan, mampu menenangkan dan menjaga usus tetap sehat
Penulis: Faishal Arkan
Editor: Wahyu Gilang Putranto
TRIBUNNEWS.COM - Berikut 7 manfaat mengkonsumsi makanan pedas untuk kesehatan.
Makanan dengan rasa pedas menjadi kegemaran bagi sebagian orang.
Hal tersebut dikarenakan, makanan pedas dapat meningkatkan nafsu makan seseorang.
Namun, makanan pedas merupakan ide yang buruk bagi Anda yang memiliki perut sensitif.
Lantaran, makanan pedas dapat memicu sakit pada perut.
Meskipun demikian, terdapat beberapa manfaat mengkonsumsi makanan pedas untuk kesehatan.
Antara lain, menjaga kesehatan jantung, membantu menurunkan berat badan, serta mampu mengurangi peradangan.
Namun, masih ada manfaat lain mengkonsumsi makanan pedas untuk kesehatan.
Apa saja manfaat tersebut?
Baca juga: 7 Manfaat Alpukat untuk Kesehatan, Dapat Membantu Cegah Osteoporosis
Baca juga: Manfaat Minum Air Putih bagi Tubuh: Lancarkan Pencernaan hingga Cegah Penyakit Jantung
7 Manfaat Makananan Pedas
Mengutip laman penn.medicine.org, berikut manfaat makanan pedas untuk kesehatan:
1. Menjaga Kesehatan Jantung
Orang yang makan cabai merah terbukti memiliki kadar LDL (low-density lipoprotein) yang lebih rendah, yang terkadang disebut kolesterol “jahat” karena meningkatkan risiko penyakit jantung.
Sebuah penelitian terbaru menemukan bahwa mengonsumsi paprika dapat menurunkan tingkat kematian akibat penyakit jantung dan stroke 13 persen lebih rendah.