Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

7 Manfaat Stroberi untuk Kesehatan: Tingkatkan Kekebalan Tubuh hingga Turunkan Kolestrol

Stroberi kaya akan antioksidan yang memiliki manfaat untuk kesehatan. Berikut ini sejumlah manfaat stroberi.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in 7 Manfaat Stroberi untuk Kesehatan: Tingkatkan Kekebalan Tubuh hingga Turunkan Kolestrol
community.fitera.com
Simak manfaat stroberi untuk kesehatan. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak sederet manfaat stroberi untuk kesehatan tubuh.

Stroberi adalah sumber vitamin C dan mangan yang sangat baik.

Buah ini sangat kaya akan antioksidan yang memiliki manfaat untuk kesehatan jantung hingga mata.

Selain dikonsumsi mentah dan segar, stroberi juga dapat dinikmati dengan dibuat jus, selai, jeli, dan makanan lainnya.

Berikut ini manfaat stroberi untuk kesehatan, dikutip dari Best Health:

1. Tingkatkan kekebalan tubuh

Stroberi
Stroberi (almanac.com)

Baca juga: Kenali Sederet Manfaat Sagu untuk Kesehatan, Salah Satunya Dapat Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

“Stroberi adalah sumber vitamin C yang sangat baik,” kata ahli diet terdaftar yang berbasis di Toronto, Madeleine Edwards.

Berita Rekomendasi

Vitamin C sangat penting untuk memenuhi kebutuhan harian tubuh.

“Satu porsi mengandung 51,5 mg vitamin C – sekitar setengah dari kebutuhan harian Anda,” kata Edwards.

“Gandakan porsi menjadi satu cangkir dan dapatkan 100 persen.”

Vitamin C adalah penguat kekebalan yang terkenal, serta antioksidan yang kuat dan bekerja cepat.

2. Jaga kesehatan mata

Ilustrasi Mata.
Ilustrasi Mata. (Tribun Jambi)

Sifat antioksidan dalam stroberi juga dapat membantu mencegah katarak, pengaburan lensa mata, yang dapat menyebabkan kebutaan di usia yang lebih tua.

Mata kita membutuhkan vitamin C untuk melindunginya dari paparan radikal bebas dari sinar UV matahari yang keras, yang dapat merusak protein dalam lensa.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas