Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Penyakit yang Perlu Diwaspadai pada Anak Saat Pergi Liburan

Ada beberapa gejala penyakit yang perlu diwaspadai pada anak saat pergi liburan. Hal ini diungkap dr Rista Harwita Putri Sp.A.

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Willem Jonata
zoom-in Penyakit yang Perlu Diwaspadai pada Anak Saat Pergi Liburan
Freepik
ilustrasi anak demam 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Liburan menjadi momen yang menyenangkan bagi setiap keluarga, khususnya pada anak-anak. 

Karenanya, setiap liburan kerap diisi dengan agenda jalan-jalan. 

Namun, ada beberapa gejala penyakit yang perlu diwaspadai pada anak saat pergi liburan

Hal ini diungkapkan oleh dokter spesialis anak dr Rista Harwita Putri Sp.A.

Pertama, pada saat anak demam terus-menerus. Tidak ada ada tanda perbaikan meski sudah diberi obat yang sesuai dan tepat. 

"Tidak turun, atau diiringi dengan kejang," ungkapnya pada acara virtual media Bamed, Kamis (15/12/2022). 

Berita Rekomendasi

Kedua, anak susah untuk dibangunkan, lemas dan gelisah.

Baca juga: Tya Ariestya Bagikan Cerita Anaknya yang Dirawat Inap karena DBD: 5 Hari Demam Nggak Turun-turun

Ketiga, anak mengalami muntah dan diare tanpa henti. 

Keempat, gejala gawat lainnya adalah anak mengala.i sesak nafas, bibir pucat dan tarikan nafas kuat. 

Saat bernapas, tulang rusuk tampak dan hidung yang kembang kempis. 

Beberapa gejala di atas, kata dr Rista, perlu segera dibawa ke rumah sakit. 

Beberapa langkah awal yang bisa dilakukan oleh orangtua. 

Ketika anak demam cobalah untuk mengukur suhu tubuh, lalu berikan obat penurun badan sesuai usia dan berat badan.

Kenakan pakaian yang tipis dan kompres anak, lalu pastikan kebutuhan cairan anak dan istirahat cukup. 

Kenali tanda-tanda anak kekurangan cairan. Bisa dilihat dari perubahan warna, atau kuantitas buang air kecil yang berkurang. 

Jika tidak ada perubahan dan malah merujuk pada gejala di atas, maka segera bawa ke dokter. 

Lebih lanjut dr Rista menganjurkan orangtua untuk menceritakan lebih detail makanan apa yang dikonsumsi Sebelumnya. 

"Harus diceritain semuanya. Agar dokter tahu dan mengira ke arah mana sakit dari anak," pungkasnya. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas