Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Trik Hamil Sehat Ala dr Boyke Jauhi Minuman Ini Jika Mau Anak Lahir dengan Pintar dan Tak Stunting

Ingin anak sehat dan tak stunting> Berikut tips hamil sehat menurut Seksolog dr Boyke Dian Nugraha.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Trik Hamil Sehat Ala dr Boyke  Jauhi Minuman Ini Jika Mau Anak Lahir dengan Pintar dan Tak Stunting
Pixabay/StockSnap
Ilustrasi ibu hamil. Ingin anak sehat dan tak stunting> Berikut tips hamil sehat menurut Seksolog dr Boyke Dian Nugraha. 

Trik Hamil Sehat Ala dr Boyke Jauhi Minuman Ini Jika Mau Anak Lahir dengan Pintar dan Tak Stunting

TRIBUNNEWS.COM - Masa kehamilan adalah masa emas pembentukan generasi penerus.

Makanan dan asupan yang masuk dalam tubuh pun perlu dijaga agar anak lahir dengan sehat, pintar tidak lahir dengan intelligence quotient (IQ) rendah dan tumbuh kembangnya normal.

Berikut tips hamil sehat menurut Seksolog dr Boyke Dian Nugraha SpOG MARS.

Baca juga: Ratusan Pelajar Ajukan Dispensasi Nikah karena Hamil, Dokter Boyke Beri Tanggapan

Dilansir dari akun TikTok @boykewomenscare, Selasa (9/7/2024), dr Boyke mengatakan bahwa ada asupan makanan dan minuman menjadi penyebab anak terlahir dengan tidak normal pola hidup yang tidak sehat orang tua selama masa kehamilan.

Asap rokok dan alkohol yang masuk ke dalam tubuh ibu selama hamil berbahaya bagi kelangsungan calon bayi.

Alkohol bisa berpengaruh pada kesuburan wanita maupun pria.

Berita Rekomendasi

Alkohol berisiko menganggu kesuburan wanita dan jika hamil, anak yang dihasilkan berisiko mengalami stunting dan IQ rendah.

Awalnya dr Boyke mendapat sebuah pertanyaan apakah minum alkohol bisa mempengaruhi kesuburan wanita.

"Konsumsi alkohol bisa pengaruhi masa subur ga sih dok?," tanya seseorang kepada dr Boyke.

Menjawab hal tersebut, dr Boyke menegaskan bahwa konsumsi alkohol bisa mempengaruhi kesuburan wanita bahkan sel telur yang dihasilkan tidak berkualitas baik.

"Mempengaruhi kesuburan? Iya, jelas. Orang-orang merokok, minum-minuman keras, itu biasanya telurnya tidak dihasilkan dengan baik," katanya.

Baca juga: Tekan Angka Stunting, Kemenkes: Ibu Hamil dan Calon Pengantin Wajib ke Posyandu


Sementara jika anda konsumsi alkohol pada saat hamil, anak yang berada di kandungan akan mengalami intra utrin grove laterdation.

Kondisi ini ditandai dengan kehamilan yang kecil daripada usia kehamilannya, IQ anak rendah, berat badan rendah, tubuh pendek dan stunting.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas