Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Seru Liburan Tanpa Kuras Kantong, Ini Tempatnya!

Minimal siapkan budget yang cukup lumayan demi memenuhi rengekan mereka menghabiskan waktu liburan

zoom-in Seru Liburan Tanpa Kuras Kantong, Ini Tempatnya!
net
Kampung Main Cipulir, Jakarta 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bermain dengan anak-anak di ruangan terbuka jadi kemewahan warga Ibu Kota. Minimal siapkan budget yang cukup lumayan demi memenuhi rengekan mereka menghabiskan waktu liburan. Kalau kantong lagi cekak, bolehlah mampir ke Kampung Main Cipulir (KMC).

Tak sulit ke lokasinya. Cukup banyak papan petunjuk KMC di sekitar Jl Pos Pengumben dan Jl Ciledug Raya yang jadi akses utama ke KMC. Papan petunjuk itu yang akan memandu kemana kemudi kendaraan diarahkan.Jika sudah tiba di Jl Masjid Cidodol, Grogol Selatan, Kebayoran Lama, tinggal masuk ke Gang H Sairi No 1 A. Lokasinya memang rada ke dalam.

Setelah lewat pintu gerbang dan bayar tiket masuk Rp 5.000, di depan sudah terhampar 3,5 hektare areal bermain dan beraktivitas sepuas-puasnya. Bangunan pertama yang ditemui adalah aula dengan daya tampung 200 orang, restoran, dan rumah adat betawi yang difungsikan sebagai penginapan.

Di antara bangunan itu ada arena camping ground, reflexologi alias terapi batu-batuan, lapangan futsal, dan lapangan bermain anak-anak. Tak jauh dari situ, barulah ditemui areal outbond anak dan dewasa, kolam berlumpur, arena berkuda, dan saung.

Melangkah lagi, bakal terlihat kolam renang dan arena pemancingan. Terus ada kawasan yang lebih teduh karena banyak pepohonan. Di sinilah ada permainan flying fox, trampolin, area main perahu, dan arena offroad dengan kendaraan ATV. Tinggal pilih deh mana yang mau duluan ‘dimainkan.

Marketing KMC, Heni mengungkapkan, seluruh fasilitas di KMC bermanfaat untuk kesehatan karena apat merangsang psikomotorik (fisik). Selain itu dapat juga merangsang aspek afeksi dan koognitif anak. ”Semua permainan di sini sudah dilengkapi fitur keamanan dan keselamatan. Lagi pula instruktur akan selalu mendampingi,” katanya.

Jika lelah bermain, ada gazebo yang bisa digunakan untuk leha-leha. Perut lapar, tinggal geser ke restoran yang menawarkan menu seafood dan masakan sunda. Menu yang ditawarkan antara lain nasi timbel, kepiting asam manis, dan ikan bakar. Bahkan tersedia pula berbagai pilihan paket dengan menu komplet, tetapi harga terjangkau. (MOCHAMMAD FAUZI)

Berita Rekomendasi

*Silakan baca edisi selengkapnya dengan mengklik Tribun Jakarta Digital Newspaper

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas