Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Lipstik Mahal Belum Tentu Tak Luntur, Cek Cara Pakainya

Banyak orang beranggapan lipstik mahal otomatis akan lebih awet menempel di bibir. Padahal, penyebab lipstik mudah luntur ternyata bukan karena harga.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Lipstik Mahal Belum Tentu Tak Luntur, Cek Cara Pakainya
IST

TRIBUNNEWSA.COM - Saat ini, lipstik merupakan alat rias wajah paling penting selain pensil alis.

Banyak perempuan rela merogoh sakunya lebih dalam demi beraneka warna lipstik yang tidak mudah luntur.

Namun, banyak orang beranggapan lipstik mahal otomatis akan lebih awet menempel di bibir. Padahal, penyebab lipstik mudah luntur ternyata bukan hanya karena harganya, lo.

Lipstik yang mudah luntur bisa jadi karena Anda melakukan aneka kesalahan ini saat menggunakan lipstik.

Seperti dilansir SELF, ini dia 7 kesalahan penyebab lipstik mudah luntur yang harus dicegah agar di lain kesempatan Anda bisa tetap percaya diri berkat lipstik yang awet menempel di bibir.

1. Anda tidak mengeksfoliasi bibir sebelum memulas lipstik

Bibir yang lembut menjadi alas sempurna untuk lipstik. Sebaliknya, pulasan lipstik Anda akan menggumpal dan mudah luntur bila bibir tidak dieksfoliasi terlebih dulu.

Berita Rekomendasi

Scrub lipstik menggunakan sikat gigi atau sikat maskara bekas yang telah dibersihkan, ditambah olive oil agar bibir lembut.

2. Anda tak menghapus lip balm

Kesalahan yang sering dilakukan perempuan dan membuat lipstik mudah luntur adalah memulas lipstii berwarna setelah lip balm.

Memang, lip balm bisa melembapkan bibir. Tapi Anda perlu menghapus residu lip balm sebelum memulas lipstik.

Pasalnya, minyak dalam lip balm itu membuat bibir menjadi alas yang licin bagi lipstik. Sehingga lipstik lebih mudah ternoda dan terhapus.

Sebaiknya, gunakan lip balm bersamaan dengan urutan Anda menggunakan skin care, bukan dilakukan bersamaan Anda menggunakan makeup. Jadi, gunakan lip balm dulu, lanjutkan dengan rangkaian skin care dan makeup, lalu hapus lip balm menggunakan tisu sebelum memulas lipstik di step terakhir.

3. Anda hanya mengaplikasikan lip liner di garis luar bibir

Halaman
12
Sumber: Tabloidnova.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas