Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Kumpulan Resep Kue Kering yang Mudah Dibuat: Ada Nastar, Kastengel hingga Lidah Kucing

Berikut ini kumpulan resep kue kering untuk hidangan lebaran nanti. Ada resep nastar, kastengel hingga lidah kucing.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Daryono
zoom-in Kumpulan Resep Kue Kering yang Mudah Dibuat: Ada Nastar, Kastengel hingga Lidah Kucing
Kolase Tribunnews/SajianSedap
Berikut ini kumpulan resep kue kering, cocok untuk hidangan lebaran. 

Bahan:

100 gram margarin

100 gram mentega tawar dingin

1/4 sendok teh garam

1 buah kuning telur

15 gram putih telur

225 gram tepung terigu protein rendah

Berita Rekomendasi

200 gram keju edam, parut, anginkan

Bahan Olesan (aduk rata):

3 buah kuning telur

1/2 sendok teh krim kental

Bahan Taburan:

50 gram keju edam, parut

Cara Membuat Kastengel Klasik:

- Kocok margarin, mentega, dan garam 2 menit. Masukkan telur. Kocok rata.

- Tambahkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata. Masukkan keju edam. Aduk rata.

- Pulung adonan bentuk panjang. Potong-potong 4 cm.

- Oven dengan api bawah suhu 130 derajat Celsius 15 menit sampai setengah matang.

- Oleskan bahan olesan. Taburkan keju. Oven lagi dengan api bawah suhu 130 derajat Celsius 35 menit sampai matang.

3. Resep Lidah Kucing Kopi

Resep Lidah Kucing Kopi.
Resep Lidah Kucing Kopi.

Resep Lidah Kucing Kopi yang renyah dan manis ini pasti tak pernah bosan disantap.

Untuk membuat 507 gram lidah kucing, diperlukan waktu kurang lebih 60 menit.

Bahan:

150 gram margarin

70 gram gula tepung

50 gram cokelat pasta pekat lelehkan

115 gram tepung terigu protein rendah

15 gram cokelat bubuk

2 sendok teh kopi instan hitam

1/2 sendok teh baking powder

6 buah putih telur

50 gram gula tepung

75 gram kacang tanah sangrai, cincang kasar untuk taburan

Cara Membuat Lidah Kucing Kopi:

-  Kocok margarin sampai putih. Tambahkan gula tepung. Kocok rata. Masukkan cokelat masak pekat leleh. Kocok rata.

- Masukkan tepung terigu, cokelat bubuk, kopi bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata. Sisihkan.

- Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Tambahkan gula tepung sambil dikocok sampai mengembang.

- Tuang ke campuran margarin. Aduk perlahan. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.

- Semprot panjang di loyang lidah kucing yang dioles tipis margarin. Tabur kacang tanah.

- Oven dengan suhu 150 derajat Celsius 17 menit sampai matang.

4. Resep Kue Kacang Moka Cokelat

Resep Kue Kacang Moka Cokelat.
Resep Kue Kacang Moka Cokelat.

Baca juga: 3 Resep Kue Nastar: Nastar Gulung, Nastar Sirsak Pandan, dan Nastar Grentea Isi Kacang

Resep Kue Kacang Moka Cokelat bisa kita hadirkan sebagai ide kue kering lebaran nanti.

Diperlukan waktu 60 menit untuk membuat 360 gram kue kacang moka cokelat ini.

Bahan:

100 gram kacang tanah kupas, disangrai, dihaluskan

75 gram tepung terigu protein sedang

75 gram gula pasir, haluskan

30 gram maizena

1/4 sendok teh garam

75 gram minyak goreng

1/2 sendok teh pasta moka

50 gram dark cooking chocolate, dilelehkan, untuk coretan

Cara Membuat Kue Kacang Moka Cokelat:

- Campur kacang tanah, tepung terigu, gula, maizena, dan garam. Aduk rata.

- Tuang minyak goreng dan pasta moka sedikit-sedikit sambil diaduk sampai bisa dipulung.

- Pulung adonan bentuk bulat. Letakkan di loyang yang dioles margarin

- Oven dengan api bawah suhu 140 derajat Celsius selama 30 menit sampai matang.

- Setelah matang coret-coret kukis dengan dark cooking chocolate leleh.

(Tribunnews.com/Yurika)(Sajiansedap.grid.id/Dwi)

Berita lain terkait Resep Masakan

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas