Kata FX Rudy soal Ganjar Pranowo Siap Maju Capres: Ya Didukung, Kalau Dukung Kader Partai Lain Salah
Eks Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo memberi tanggapannya soal dirinya yang dipanggil PDI-P Pusat karena mendukung Ganjar Pranowo jadi capres.
Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Pravitri Retno W
Dipanggil PDIP Pusat Imbas Dukungannya ke Ganjar
Ketua DPC PDI Perjuangan (PDIP) Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, bakal dipanggil oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP.
Menurut Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristiyanto, pemanggilan kadernya itu ke Jakarta terkait penegakan disiplin organisasi.
Karena, FX Rudy telah mendukung kader banteng lain, yakni Ganjar Pranowo, yang menyatakan siap maju sebagai capres di Pilpres 2024.
"Kami melakukan hal yang sama karena hukum harus berkeadilan, di PDIP sehingga Pak Rudy pun juga akan kami tegakkan disiplin organisasi," kata Hasto, Minggu (23/10/2022).
Baca juga: Respon FX Hadi Rudyatmo Terkait Kemunculan Dewan Kolonel dan Dewan Kopral di PDI Perjuangan
Tak hanya FX Rudy, Hasto menyebut Ganjar juga akan turut dipanggil karena pernyataan kesiapannya untuk maju sebagai capres.
Pemanggilan Ganjar tersebut dilakukan untuk meminta klarifikas atas pernyataan yang disampaikan sebelumnya.
"Ya, kita tunggu saja momentumnya, Pak Ganjar pun akan kami lakukan klarifikasi terkait pernyataannya," tutur Hasto.
Bukan tanpa alasan, Hasto menegaskan, bahwa pemanggilan itu karena PDIP kini masih fokus membantu masyarakat.
Baca juga: PDIP akan Panggil Ganjar Pranowo karena Pernyataannya Siap Maju Pilpres demi Bangsa dan Negara
Hasto juga mengatakan, bahwa terkait pemanggilan Ganjar akan dilakukan oleh Ketua DPP bidang Kehormatan PDI Perjuangan, Komarudin Watubun.
Hasto mengatakan, PDIP kini belum memprioritaskan soal pencapresan untuk Pemilu 2024.
Pasalnya, terkait pencapresan akan diumumkan oleh Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.
Tak hanya kepada dua kader partai tersebut, Hasto menegaskan akan menindak tegas seluruh kader yang mencoba bermanuver tekait capres 2024.
Termasuk, kepada 'dewan kolonel' yang dibentuk anggota Fraksi PDIP dalam mendukung Ketua DPP PDIP Puan Maharani sebagai Capres.
Baca juga: Ganjar Pranowo akan Dipanggil PDIP untuk Klarifikasi, Berikut Pernyataannya soal Siap Maju Capres