Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Survei Voxpol Center Anies-AHY Unggul, PKS: Anies-Aher Juga Menjanjikan

Hasil survei Voxpol Center Research and Consulting menunjukkan duet Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) unggu

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Survei Voxpol Center Anies-AHY Unggul, PKS: Anies-Aher Juga Menjanjikan
Kloase Tribunnews.com
Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY (kiri), Anies Baswedan (tengah), dan Ahmad Heryawan atau Aher (kanan). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fersianus Waku

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hasil survei Voxpol Center Research and Consulting menunjukkan duet Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) unggul pada pemilihan presiden (pilpres) 2024.

Merespons itu, Juru Bicara Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Muhammad Kholid mengatakan duet Anies dan Ahmad Heryawan (Aher) juga menjanjikan pada survei lembaga lain.

"Anies-Aher juga menjanjikan. Di simulasi beberapa kali unggul," kata Kholid kepada wartawan, Minggu (20/11/2022).

Namun, Kholid menyebut pihaknya akan menjadikan hasil survei sebagai sebuah masukan untuk diperdalam.

"Hasil survei merupakan karya akademik dengan metodologi yang sudah jamak digunakan. Kami tentu akan menjadikan hasil survei itu sebagai masukan untuk diperdalam," ujarnya.

Sebelumnya, hasil survei Voxpol Center Research and Consulting menunjukkan duet Anies-AHY unggul pada pilpres 2024 mendatang dalam skenario empat, tiga dan dua poros koalisi.

BERITA REKOMENDASI

Pada simulasi dua poros, duet Anies-AHY dengan elektabilitas 50,7 persen berhasil mengalahkan pasangan Ganjar Pranowo dan Puan Maharani dengan elektabilitas 32,6 persen.

Dalam simulasi ini, Anies-AHY didukung Partai NasDem, Demokrat, dan PKS. Sementara Ganjar-Puan, yakni PDIP, Gerindra, Golkar, PKB, PPP, dan PAN.

Selain itu, duet Anies-AHY dengan elektabilitas 49,4 persen menang saat dihadapkan dengan pasangan Prabowo Subianto-Puan dengan elektabilitas 32,8 persen.

Selanjutnya, dalam simulasi tiga poros, Anies-AHY dengan elektabilitas elektabilitas 37,3 persen dan parpol pengusung NasDem, Demokrat, dan PKS berhasil mengalahkan Ganjar–Airlangga Hartarto yang didukung Golkar, PAN, dan PPP.

Anies-AHY juga berhasil kalahkan pasangan Prabowo–Puan dengan elektabilitas 23,4 persen dan parpol pengusung PDIP, Gerindra, dan PKB.


Setelah itu, dalam simulasi empat poros, Anies-AHY dengan elektabilitas 38,4 persen berhasil kalahkan Puan-Andika Perkasa 6,9 persen yang didukung PDIP.

Baca juga: Survei Voxpol Center: Pasangan Anies-AHY Berpotensi Menang Satu Putaran pada Pilpres 2024

Anies-AHY juga kalahkan pasangan Airlangga-Ridwan Kamil dengan elektabilitas 5 persen yang didukung koalisi KIB dan pasangan Prabowo–Khofifah Indar Parawansa dengan elektabilitas 33,8 persen didukung Gerindra-PKB.

Tak hanya itu, Anies-AHY dengan elektabilitas 32 persen kalahkan Ganjar-Erick Thohir, elektabilitas 29,5 persen yang diusung KIB dan Gerindra-PKB menjadi Prabowo-Muhaimin Iskandar, elektabilitas 25,5 persen.

Sementara, Puan-Andika didukung PDIP memperoleh 3,1 persen juga dikalahkan Anies-AHY.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas