Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Deretan Pernyataan Jokowi yang Ditafsirkan sebagai Dukungan ke Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024

Meski tidak menyebut nama, pernyataan Jokowi ditafsirkan sebagian pihak sebagai dukungan kepada Ganjar Pranowo.

Penulis: Daryono
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Deretan Pernyataan Jokowi yang Ditafsirkan sebagai Dukungan ke Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024
istimewa
Ada kejadian menarik dalam kunjungan kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Batang, Jawa Tengah, Senin, (3/10/2022). Usai meresmikan Grounbreaking Wavin Manufacturing di Batang, Presiden mengajak Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo satu mobil. 

"Kalau sudah menjawab seperti itu saya jadi enak. Tapi kalau desak-desak saya, saya nanti keterucut (kelepasan). Sekali lagi, ojo kesusu disik," kata Jokowi.

Jokowi lantas memberi kode, meski calon yang didukung hadir dalam pertemuan itu, Projo sebaiknya tidak tergesa-gesa memberi dukungan. 

"Jangan tergesa-gesa. Jangan tergesa-gesa. Meskipun, meskipun, mungkin yang kita dukung ada di sini," kata Jokowi, sebagaimana diberitakan Kompas.com pada 21 Mei 2022. 

Kalimat Jokowi itu kemudian ditafsirkan sebagian pihak sebagai dukungan ke Ganjar lantaran Ganjar hadir dalam Rakernas Projo tersebut. 

Selain Ganjar, hadir pula Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi, dan Kepala Staf Presiden Moeldoko.

3. Jokowi ajak Ganjar naik mobil Kepresidenan

Sikap Jokowi selanjutnya yang dimaknai sebagai dukungan kepada Ganjar adalah saat Jokowi mengajak Ganjar naik mobil Kepresidenan. 

Berita Rekomendasi

Momen itu terjadi saat Jokowi melakukan kunjungan di Batang, Jawa Tengah pada awal Oktober lalu. 

Dalam rekaman video yang sempat viral di media sosial, Ganjar tampak masuk ke dalam mobil RI 1.

Terlebih momen Jokowi mengajak Ganjar naik mobil itu bertepatan dengan deklarasi Anies Baswedan sebagai Capres Partai NasDem. 

Baca juga: Ganjar Sebut Program Tuku Lemah Oleh Omah Bisa Jadi Solusi Bantu Korban Bencana

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin membenarkan video Presiden dan Ganjar satu mobil tersebut.

Ia mengatakan Ganjar dan Jokowi saat satu mobil dari Helipad di Kabupaten Batang ke lokasi acara.

Begitu juga sebaliknya Ganjar dan Jokowi satu mobil dari lokasi acara ke helipad.

“Tadi Presiden mengajak Gubernur Ganjar Pranowo dalam satu mobil dari helipad menuju tempat acara dan sebaliknya. Dari tempat acara ke helipad,” kata Bey kepada wartawan, Senin, (3/10/2022).

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas