Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Survei KedaiKOPI Soal Asosiasi Kuat Partai dan Capres: Gerindra dengan Prabowo, PKS Mayoritas Anies

Kunto menjelaskan bahwa jumlah pemilih Gerindra mendukung Prabowo terbanyak jika dibandingkan distribusi pemilih partai-partai lain terhadap Prabowo.

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Survei KedaiKOPI Soal Asosiasi Kuat Partai dan Capres: Gerindra dengan Prabowo, PKS Mayoritas Anies
Akhdi Martin Pratama
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Anies Baswedan yang saat foto ini diambil masih menjadi Gubernur DKI Jakarta. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fersianus Waku

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Eksekutif Lembaga Survei KedaiKOPI, Kunto Adi Wibowo, mengatakan hasil survei yang dilakukan lembaganya, terdapat asosiasi kuat antara partai dengan calon presiden (capres).

"Partai Gerindra (asosiasi) dengan Prabowo Subianto, sedangkan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan Anies Baswedan," kata Kunto dalam keterangannya, Rabu (25/1/2023).

Menurut Kunto, hasil tersebut didapatkan dari distribusi elektabilitas partai-partai berdasarkan elektabilitas 4 calon presiden, yaitu Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Puan Maharani.

"Distribusi tertinggi pemilih Gerindra mendukung Prabowo sebesar 74,7 persen diikuti Anies Baswedan 18,9 %, Ganjar 6,0 %, dan Puan 0,4 %," ujarnya.

Baca juga: Perbandingan Elektabilitas Ganjar Vs Anies Baswedan di 9 Lembaga Survei: Gubernur Jateng Mendominasi

Kunto menjelaskan bahwa jumlah pemilih Gerindra mendukung Prabowo menjadi yang paling besar jika dibandingkan distribusi pemilih partai-partai lain terhadap Prabowo.

Sementara itu, kata dia, para pemilih PKS mayoritas mendukung Anies Baswedan sebagai capres, yaitu sebesar 65,4 %.

Berita Rekomendasi

"Jumlah ini menjadi yang terbesar jika dibandingkan distribusi pemilih partai-partai lain terhadap Anies," ucap Kunto.

Kunto menuturkan dukungan sisa pemilih PKS terhadap Ganjar sebesar 18,7 %, Prabowo 15,9 % dan Puan 0,0 %.

"PKS dan Anies tampak saling membutuhkan. Pada bagian lain survei didapatkan hasil mayoritas pemilih Anies (sebanyak 18,4 %) adalah pemilih PKS," ungkapnya.

Dengan demikian, jelas dia, jika Anies tidak didukung PKS, maka potensi suara Anies akan hilang sebesar 18,4 %.

Sebaliknya, PKS berpotensi kehilangan suara jika tidak mendukung Anies Baswedan.

"Pasalnya, terdapat 34,2 % para pemilih PKS menyatakan tidak akan memilih PKS jika PKS tidak mengusung Anies Baswedan," ucapnya.

Survei opini publik menuju 2024 diselenggarakan oleh Lembaga Survei KedaiKOPI pada 22 November-2 Desember 2022 secara tatap muka dengan menggunakan teknologi CAPI (Computer-Assisted Personal Interview) kepada 1200 responden yang berusia di atas 17 tahun di 34 Provinsi.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas