Alasan PPP Daftarkan Bacaleg di Hari Jumat: Ini Hari yang Mulia
PPP menjadi partai politik (parpol) peserta pemilu kedelapan yang mendaftarkan bacalegnya.
Penulis: Mario Christian Sumampow
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews, Mario Christian Suamampow
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jumat (21/5/2023).
PPP menjadi partai politik (parpol) peserta pemilu kedelapan yang mendaftarkan bacalegnya.
Plt Ketua Umum (Ketum) PPP Muhamad Mardiono menjelaskan pihaknya bukannya tanpa alasan memilih tanggal 12 sebagai hari pendaftaran.
"PPP memilih hari ini karena kami yakini hari Jumat hari yang mulia dan hari yang suci untuk mengawali sesuatu hajat yang besar ini," kata Mardiono dalam konferensi pers di KPU RI usai mendaftar bacaleg.
"Selanjutnya tanggal yang kita pilih tanggal 12 di bulan 5 karena PPP juga mendapatkan nomor 17 dari gedung yang sama ini, jadi ini semuanya serba kebetulan tapi juga kami pilih tanggal 12 ini," tambahnya.
Ia pun menjelaskan, berkas hingga mekanisme pendaftaran sudah rampung pihaknya kerjakan.
Baca juga: Plt Ketua Umum PPP Sebut Sosok Cawapres Akan Dibahas Satu Forum Bersama PDIP
"Alhamdulilah dari 580 calon seluruhnya telah kamis seleksi sesuai dengan tahapan dan mekanisme yang dimiliki oleh PPP dan semuanya telah lengkap dan kami serahkan kepada komisi pemilihan umum," jelasnya.
PPP datang menggunakan sepeda dan sepeda listrik dari Kantor DPP PPP menuju KPU RI.
Adapun parpol yang sudah mendaftar bacalegnya adalah, PKS, Hanura, PDIP, NasDem, Ummat, Garuda, dan PAN.