Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cak Imin Mulai Tour de Wali Songo: Kita Teladani Spirit para Wali Menyatukan Bangsa Indonesia 

Cak Imin resmi memulai perjalanan tour de Wali Songo, pada Jumat (8/9/2023) pagi, dia dan rombongan ziarah ke seluruh makam para wali di pulau Jawa.

Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Cak Imin Mulai Tour de Wali Songo: Kita Teladani Spirit para Wali Menyatukan Bangsa Indonesia 
Tribunnews.com/Rizki Sandi Saputra
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin saat melepas rombongan melakukan Tour de Wali Songo di Kantor PKB, Jakarta, Jumat (8/9/2023). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin resmi memulai perjalanan tour de Wali Songo, pada Jumat (8/9/2023) pagi.

Dalam agenda perjalanan ini, Cak Imin bersama para rombongan dan kader PKB akan melakukan ziarah ke seluruh makam para wali di pulau Jawa.

"Hari ini kita mulai perjalanan tour de wali ke wali 9 di Jawa. Tapi sebetulnya sekaligus kepada wali-wali di seluruh nusantara, di mana ulama, raja, menyatu di dalam satu perjuangan menjadikan Indonesia ini lahir dan menjadi nusantara yang luas seperti ini," kata Cak Imin saat jumpa pers di Kantor DPP PKB sebelum perjalanan, Jumat (8/9/2023).

Baca juga: Cak Imin Bakal Tour The Wali Songo: Ziarah ke Makam Para Sunan hingga Ketemu Para Kiai

Lebih lanjut, Cak Imin berharap, dengan perjalanan spiritual ini, dirinya bisa meneladani kepemimpinan para wali yang telah mengembangkan Islam di Pulau Jawa 

"Dan akhirnya Islam berkembang tanpa peperangan tanpa benturan. Memang ada tahapan-tahapan asimilasi yang kuat. Inilah yang menjadi spirit kita Tour de Wali Songo," kata dia.

Semangat tersebut yang menurut Cak Imin perlu dibawa dan diteruskan oleh seluruh masyarakat.

Sebab, dalam semangatnya itu para wali kata bakal calon wakil presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan tersebut, telah menyatukan seluruh umat di Indonesia.

Berita Rekomendasi

Dalam artian lain, kesembilan wali tersebut tidak membeda-bedakan termasuk soal latar belakang agama.

"Spirit untuk menyatukan Indonesia. Tidak membedakan antar agama, spirit dan keyakinan tetapi wali-wali ini mengasimilasi semua keyakinan dalam satu persatuan dan kesatuan bangsa, itulah spiritnya," tukas Cak Imin.

Baca juga: Bupati Tanah Laut Larang Cak Imin Buka MTQ, Komisi II: Tidak Pantas Dilakukan Seorang Pejabat Publik

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin akan melakukan safari ke beberapa wilayah di Jawa Barat hingga Jawa Timur dalam rangka ziarah ke makam para Wali Songo.

Ketua DPP PKB Cucun Syamsurizal mengatakan, dalam safari bertajuk Tour de Wali Songo itu nantinya aktivitas Cak Imin salah satunya yakni melakukan tirakat sebelum menyongsong Pemilu 2024.

Tak hanya itu, Cak Imin juga kata dia, akan melakukan konsolidasi dengan para struktur PKB di daerah dan berkomunikasi dengan para Kiai.

"Bagaimana konsolidasi baik dengan struktur, kemudian para kiai, sekaligus melaksanakan apa komunikasi yang dijalankan dari daerah ke daerah ini melalui kegiatan Tour de Wali Songo, napak tilas perjuangan sejarah para wali," kata Cucun saat jumpa pers di kantor DPP PKB, Jakarta, Kamis (7/9/2023).

Lebih lanjut, dengan kegiatan ini, kata Cucun, nantinya Cak Imin akan melihat bagaimana cara Wali Songo menjadi pemimpin di masanya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas