Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

SBY Disebut akan Ikut Turun Gunung demi Memenangkan Prabowo di Pilpres 2024, Ini Sederet Alasannya

Terungkap alasan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) disebut rela turun gunung demi memenangkan Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Penulis: Jayanti TriUtami
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in SBY Disebut akan Ikut Turun Gunung demi Memenangkan Prabowo di Pilpres 2024, Ini Sederet Alasannya
Dokumentasi Tim Media Prabowo Subianto
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menghadiri acara Peringatan Ulang Tahun ke 64 PEPABRI (Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri TNI dan Polri) Tahun 2023 yang diselenggarakan di Wisma Elang Laut, Jakarta Pusat, Selasa (12/9/2023). Terbaru, SBY dan Partai Demokrat disebut mendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi memastikan Partai Demokrat akan bergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) dan mendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Dukungan itu dibuktikan dengan kedatangan Partai Demokrat ke kediaman Prabowo Subianto, di Hambalang, Jawa Barat.

Bahkan, menurut Viva Yoga, Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan turun gunung demi memperjuangkan kemenangan Prabowo di Pilpres mendatang.

Hal itu diungkap Viva Yoga dalam siaran langsung kanal YouTube Kompas TV, Minggu (17/9/2023).

"Acara pada hari ini adalah menerima secara resmi pernyataan dari Partai Demokrat untuk Pak Prabowo menjadi calon presiden Republik Indonesia di Pilpres 2024," ujar Viva Yoga.

Baca juga: BREAKING NEWS: Demokrat Resmi Dukung Prabowo sebagai Capres, SBY Bakal Turun Gunung

Ia mengatakan pertemuan partai pendukung Prabowo di Hambalang berlangsung kekeluargaan.

Karena itu, pihaknya yakin betul kondisi ini menjadi pertanda kekompakan partai pendukung untuk memenangkan Prabowo di Pilpres 2024.

Berita Rekomendasi

"Suasana kebatinannya sungguh luar biasa, akrab, solid, penuh dengan kekeluargaan, dan ini menjadi tanda-tanda yang baik bahwa Koalisi besar ini akan berpotensi untuk dapat memenangkan Pilpres 2024."

"Ini menjadi tanda-tanda yang baik bahwa koalisi besar ini akan berpotensi dapat memenangkan Pilpres 2024," ujarnya.

Viva kemudian menceritakan alasan Partai Demokrat dan SBY mendukung Prabowo.

"Pak SBY menyatakan bahwa ke Pak Prabowo nyaman, sama-sama sebagai saudara dari keluarga besar di Tidar," kata Viva.

"Dan selama ini pernah menyatakan dukungan bekerja sama di Pilpres sebelumnya."

"Dan Pak SBY mengatakan akan ikut turun gunung untuk memperjuangkan Pak Prabowo menjadi presiden 2024," tandasnya.

Baca juga: Demokrat Gabung Koalisi Prabowo? Zulhas Ucapkan Selamat Datang hingga Siap Pasang Karpet Biru

Selain Demokrat, Viva juga mengatakan ada delapan ketua umu partai yang datang ke Hambalang yaitu dari Gerindra, Golkar, PAN, PBB, Gelora, Prima, PSI, dan Garuda.

Namun, hanya Ketua Umum PBB, Yuzril Ihsa Mahendra saja yang tidak hadir lantaran ada urusan di luar negeri.

(Tribunnews.com/Jayanti Tri Utami)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas