Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gibran Batal Dipanggil PDIP Hari Ini karena Bentrok dengan Pengumuman Cawapres Ganjar

DPP PDI Perjuangan (PDIP) menjadwalkan ulang pemanggilan terhadap Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Gibran Batal Dipanggil PDIP Hari Ini karena Bentrok dengan Pengumuman Cawapres Ganjar
TribunSolo.com/Ahmad Syarifudin
DPP PDI Perjuangan (PDIP) menjadwalkan ulang pemanggilan terhadap Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. Sedianya PDIP akan memanggil Gibran dilakukan hari ini. Namun, dijadwalkan ulang karena ada pengumuman cawapres Ganjar. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fersianus Waku

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - DPP PDI Perjuangan (PDIP) menjadwalkan ulang pemanggilan terhadap Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan penjadwalan ulang pemanggilan Gibran lantaran hari ini pihaknya akan mengumumkan bakal calon wakil presiden (cawapres) pendamping Ganjar Pranowo.

Baca juga: Pengumuman Cawapres Ganjar, Nama Mahfud MD Menguat, Hanura: Bisa Mas Gibran, Mas Erick, Mas Andika

Hasto menyebut rencananya akan bertemu Gibran bersama Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo Presiden, Arsjad Rasjid.

"Jadi karena pengumuman ini sifatnya sangat mendadak ya, maka pertemuan dengan Mas Gibran akan dijadwalkan nanti bersama Pak Arsjad Rasjid," kata Hasto di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta, Rabu (18/10/2023).

Dia menjelaskan dirinya bersama Arsjad akan berbincang-bincang dengan putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu.

"Jadi kami ketemu bertiga Arsjad Rasjid kemudiam Mas Gibran dan saya mendampingi. Jadi kita akan ngobrol-ngobrol," ucap Hasto.

Berita Rekomendasi

Sedianya PDIP akan memanggil Gibran dilakukan hari ini. Namun, dijadwalkan ulang karena ada pengumuman cawapres Ganjar.

Baca juga: Meski Dibolehkan MK, HNW Harap Jokowi Tak Izinkan Gibran Maju Cawapres Demi Tinggalkan Legacy Harum

Pantauan Tribunnews.com di Kantor DPP PDIP pagi ini, sejumlah petinggi partai berlambang banteng moncong putih itu sudah mulai berkumpul.

Hadir di lokasi juga Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono, Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo, dan Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas