Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Barisan Pendukung Prabowo-Gibran di Pilpres: Dari Kalangan Parpol, Pengusaha hingga Eks Jenderal

Tribunnews.com mengulas khusus soal barisan pendukung pasangan nomor urut 2 Prabowo-Gibran.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Barisan Pendukung Prabowo-Gibran di Pilpres: Dari Kalangan Parpol, Pengusaha hingga Eks Jenderal
Tribunnews/JEPRIMA
Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menunjukkan nomor urut 2 saat pengambilan nomor urut Capres dan Cawapres 2024 di halaman Gedung KPU RI, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023). Hasil pengundian nomor urut pasangan Capres dan Cawapres yaitu Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar mendapat nomor 1, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mendapat nomor urut 2, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD mendapat nomor urut 3. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - KPU RI telah menetapkan tiga pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang berlaga pada Pemilu Presiden (Pilpres) 2024.

Ketiganya adalah pasangan Anies-Muhaimin, Prabowo-Gibran, dan Ganjar-Mahfud.

Tribunnews.com mengulas satu per satu partai politik pendukung hingga sosok pengusaha dan purnawirawan jenderal TNI/Polri yang mendukung tiga pasangan calon itu.

Untuk hari ini, Kamis (16/11/2023), Tribunnews.com mengulas khusus soal barisan pendukung pasangan nomor urut 2 Prabowo-Gibran.

Partai Politik Pendukung Prabowo-Gibran

Pasangan Prabowo-Gibran didukung Koalisi Indonesia Maju terdiri dari empat partai politik pengusung (Parlemen), dan lima partai politik pendukung (non Parlemen) yakni :

Partai pengusung yakni Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, Partai Amanat Nasional (PAN)

Berita Rekomendasi

Partai pendukung yakni Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Gelora, Partai Solidaritas Indonesia (PSI)
Partai Garuda, Partai Rakyat Adil Makmur (Prima).

Tokoh Politik Pendukung Prabowo-Gibran

1. Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dan jajaran pengurus DPP Golkar seperti Nurul Arifin, Erwin Aksa, dan lainnya.

Jajaran Dewan Pembina Golkar dan tokoh senior Golkar seperti Aburizal Bakrie, Akbar Tandjung, dan Agung Laksono disebut-sebut juga masuk barisan pendukung Prabowo-Gibran.

2. Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhyono dan jajaran pengurus DPP Demokrat. Termasuk Ketua Majelis Tinggi Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono.

3,. Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra dan jajaran pengurus DPP PBB.

4. Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan jajaran pengurus DPP PAN seperti Eko Patrio.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas