Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Di Agenda Bersama Kadin, Prabowo Subianto Bantah Anti Barat: Aku Suka Burger

Prabowo membantah kalau dirinya merupakan sosok yang anti barat, dia mencintai barat meski kerap kali Indonesia terlupakan oleh bangsa barat.

Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Di Agenda Bersama Kadin, Prabowo Subianto Bantah Anti Barat: Aku Suka Burger
Tribunnews.com/Rizki Sandi Saputra
Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto saat ditemui awak media di sela dialog capres bersama Kadin dengan tema Menuju Indonesia Emas 2045 di Djakarta Theater, Jumat (12/1/2024). Prabowo membantah kalau dirinya merupakan sosok yang anti barat, dia mencintai barat meski kerap kali Indonesia terlupakan oleh bangsa barat. [Rizki Sandi Saputra] 

"Aku suka aku suka makanan burger, kadang-kadang mereka yang gak peduli sama kita," ucap Prabowo.

Sebagai informasi, dalam agenda diskusi ekonomi ini, Kadin mengundang seluruh capres untuk hadir, mereka yakni Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.

Adapun untuk Ganjar Pranowo sudah mengisi sesi pertama yang digelar pada Kamis (11/1/2024) kemarin pukul 13.30 WIB.

Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto saat tiba di agenda dialog capres bersama Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin): Menuju Indonesia Emas 2045, di Djakarta Theater, Jumat (12/1/2024). [Rizki Sandi Saputra]
Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto saat tiba di agenda dialog capres bersama Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin): Menuju Indonesia Emas 2045, di Djakarta Theater, Jumat (12/1/2024). [Rizki Sandi Saputra] (Tribunnews.com/Rizki Sandi Saputra)

Sementara capres nomor urut 2, Prabowo Subianto mendapatkan penjadwalan ulang pada hari ini, karena di hari kemarin berhalangan hadir.

Lalu untuk capres nomor urut 1, Anies Baswedan sudah hadir pada Jumat malam di lokasi yang sama sekitar pukul 19.00 WIB sampai jam 21.00 WIB.

Dalam agenda ini, Prabowo Subianto terlihat didampingi oleh Ketua TKN Prabowo-Gibran sekaligus mantan Ketua Umum Kadin, Rosan Roeslani dan Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas