Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menteri Pertanian Amran Sejalan dengan Gibran Soal Food Estate: Bukan Proyek Instan, Butuh Proses

Food estate di Temanggung dan Wonosobo seluas 907 hektar yang disebut telah berhasil panen komoditas hortikultura.

Penulis: Endrapta Ibrahim Pramudhiaz
Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Menteri Pertanian Amran Sejalan dengan Gibran Soal Food Estate: Bukan Proyek Instan, Butuh Proses
HO
Menteri Pertanian Amran Sulaiman dan calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengutarakan pernyataan serupa seperti calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, soal proyek food estate.

Pada debat cawapres terakhir, Gibran mengatakan proyek food estate tak bisa dilihat dalam waktu singkat karena membutuhkan proses, jadi tak bisa instan.

Gibran juga mengatakan bahwa tak semua proyek food estate gagal. Ada food estate di Gunung Mas, Kalimantan Tengah, yang diklaim berhasil.

Senada dengan Gibran, Amran mengatakan, dari berbagai proyek food estate yang sedang dikerjakan di beberapa daerah, telah berjalan baik dan sesuai target.

Baca juga: Program Food Estate Akan Dihentikan Saat Anies-Cak Imin Menang, Timnas AMIN: Kita Butuh Perubahan

Amran mengatakan, food estate bukan proyek instan, sehingga membutuhkan proses.

Adapun pernyataan Amran ini sekaligus membantah perkataan cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar dan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD yang mereka ungkapkan saat debat cawapres terakhir.

Berita Rekomendasi

Mereka kompak menilai bahwa proyek food estate adalah program yang gagal.

"Food estate ini bukan proyek instan, butuh proses. Kenyataannya kita memiliki 10 juta hektar yang sebelumnya tidak dimanfaatkan untuk lahan pertanian. Kami sekarang menggarap itu, butuh proses, butuh teknologi agar menjadi lahan produktif," kata Amran dalam keterangan tertulis, Senin (22/1/2024).

Ia mencontohkan food estate di Humbang Hasundutan seluas 418,29 hektar.

Kemudian, food estate di Temanggung dan Wonosobo seluas 907 hektar yang disebut telah berhasil panen komoditas hortikultura.

Kemudian, ia menyebut lagi food estate di Kalimantan Tengah yang berhasil melakukan intensifikasi dan ekstensifikasi lahan hingga mampu panen padi dengan produktifitas 5 ton/ha.

Begitu pula di Sumba Tengah, Nusa Tenggara Timur, dan Kabupaten Keerom, Papua, yang kata Amran telah mampu panen jagung seluas 500 hektar.

“Food estate tersebut sudah berhasil panen. Food estate Gunung Mas juga sudah panen jagung seluas 10 hektar dan singkong seluas 3 hektar. Kita pantau terus lahan tersebut,” ujarnya.

Sebelumnya, Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar dan Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD kompak menyebut program food estate gagal.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas