Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Respons Para Menteri atas Mundurnya Mahfud MD dari Kabinet, Mendag: Kita Hormati, Itu Hak Beliau

Berikut respons sejumlah menteri terkait mundurnya Mahfud MD dari posisi Menko Polhukam.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Respons Para Menteri atas Mundurnya Mahfud MD dari Kabinet, Mendag: Kita Hormati, Itu Hak Beliau
Tangkap layar akun YouTube Kompas TV
Menteri Koordinator bidang Polhukam (Menko Polhukam) yang mundur dari jabatannya, Kamis (1/2/2024). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Cawapres nomor urut tiga, Mahfud MD menyatakan pengunduran dirinya sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam).

Berikut respons Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menparekraf Sandiaga Uno, hingga Menteri Pertahanan Prabowo Subianto soal pengunduran diri Mahfud MD sebagai Menko Polhukam.

Mendag Zulkifli Hasan

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan merespons mundurnya Mahfud MD dari jabatan Menteri Koordinator Politik Hukum dan HAM. Zulhas pun menghormati keputusan Mahfud yang memilih mundur dari jajaran menteri pemerintahan Joko Widodo.

“Kita hormati, itu haknya Pak Mahfud,” tutur Zulhas saat ditemui di Lampung, Kamis (1/2/2024).

Zulhas yang juga Ketua Umum PAN ini mengatakan kalau keputusan yang dibuat oleh Mahfud tersebut mungkin sudah melalui pertimbangan, sehingga keputusan itu harus dihormati.

“Saya tahu beliau, sahabat kita, jadi kita hormati hak dan keputusan Pak Mahfud,” imbuh Zulhas.

Berita Rekomendasi

Menhan Prabowo

Menko Polhukam RI Mahfud MD memutuskan mundur dari jabatannya dari kabinet Presiden Joko Widodo (Jokowi). Hal ini membuat Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto buka suara.

Prabowo mengatakan, pihaknya menghormati keputusan Mahfud MD untuk mundur dari kabinet Presiden Jokowi. Baginya, keputusan itu merupakan hak politik dari Mahfud.

"Itu hak politik," ucap Prabowo saat ditemui di Ballroom Ritz Carlton, Jakarta, Rabu (31/1/2024).

Namun, Prabowo enggan merinci apakah nantinya akan mengikuti jejak Mahfud. Termasuk, apakah mundurnya Mahfud akan mengganggu soliditas kabinet Presiden Jokowi.

Menko Airlangga

Ketua Umum Golkar yang juga merupakan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan bahwa Kabinet Indonesia Maju (KIM) masih sangat solid.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas