Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mahfud: Demokrasi RI Menuju ke Arah Kegelapan, Konstitusi Dipermainkan

Mahfud MD mengatakan demokrasi di Indonesia sedang mengarah pada kegelapan.

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Mahfud: Demokrasi RI Menuju ke Arah Kegelapan, Konstitusi Dipermainkan
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD berorasi saat menghadiri Hajatan Rakyat Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (10/2/2024). Hajatan Rakyat Semarang yang dihadiri puluhan ribu pendukung pasangan capres dan cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD tersebut menjadi kampanye penutup sebelum pemilihan presiden 2024 pada 14 Februari 2024. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fersianus Waku

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3, Mahfud MD mengatakan demokrasi di Indonesia sedang mengarah pada kegelapan.

Hal ini disampaikan Mahfud dalam kampanye akbar bertajuk 'Hajatan Rakyat' di Lapangan Pancasila, Simpang Lima Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (10/2/2024).

Menurut Mahfud, saat ini ada dua masalah utama di Indonesia yakni tabir gelap demokrasi dan hilangnya keadilan ekonomi.

"Demokrasi Indonesia tengah mengalami krisis dan terancam eksistensinya. Suara rakyat sebagai roh demokrasi nyaris tak terdengar ke telinga elit pengusaha," kata Mahfud dalam pidatonya.

Baca juga: 3 Janji Ganjar-Mahfud di Kampanye Terakhir

Dia menuturkan elite seolah berdiam dalam tembok peredam yang kedap suara rakyat dan tiba-tiba penguasa dan perangkat kekuasaan menjadi beban.

"Sungguh demokrasi Indonesia mengarah atau menuju ke arah kegelapan karena korupsi semakin marak terjadi, hukum disalahgunakan, dan konstitusi dipermainkan," ucap Mahfud.

Berita Rekomendasi

"Akibatnya rakyat ekonominya semakin susah, kehidupan wong cilik semakin sulit. Ironisnya, kartel ekonomi makin menggurita," ucapnya menambahkan.

Mahfud mengaku mendapat banyak cerita dari masyarakat betapa akses kesehatan tidak merata.

Kemudian lapangan pekerjaan semakin sulit, akses pendidikan semakin sulit hingga harga barang pokok terus melambung.

"Pertanyaannya, mau sampai kapan kita begini? Jawabannya tegas; semua yang tidak beres itu harus dihentikan mulai sekarang. Ya sekarang. Kita tabrak! Kita seruduk! Kita tabrak dan seruduk semua penghalang yang menyebabkan kegelapan demokrasi dan ketidakadilan ekonomi di Indonesia," ungkap Mahfud.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas