Profil 3 Perempuan Caleg DPR Peraih Suara Terbanyak di Pemilu 2024
Hasil perhitungan sementara (belum rampung 100 persen) bisa diakses melalui situs pemilu2024.kpu.go.id.
Editor: Hasanudin Aco
Seusai tak lagi jadi Menko PMK, putri bungsu Megawati ini kembali terpilih di DPR RI dan menjadi ketua DPR hingga saat ini.
2. Hillary Brigita Lasut
Hillary untuk sementara meraup 169.300 suara.
Dia adalah caleg DPR dari Partai Demokrat yang maju di daerah pemilihan Sulawesi Utara (70.41 persen)
Sebelum di Partai Demokrat, Hillary adalah kader Partai Nasdem.
Nasdem mengantarkannya menjadi Anggota DPR termuda pada Pemilu 2019.
Perempuan kelaihran Manado 22 Mei 1996 ini masuk ke Senayan setelah meraup 70.345 suara di Pemilu 2019 lalu.
Hillary adalah anak pejabat daerah.
Ayahnya bernama Elly Engelbert Lasut pernah menjabat sebagai Bupati Kepulauan Talaud pada 2004-2009 dan 2009-2012.
Elly juga masih menjabat Bupati Kepulauan Talaud untuk periode 2020-2025.
Sementara ibunda Hillay yakni Telly Tjanggulung merupakan Bupati Minahasa Tenggara pada 2008-2013.
Saat duduk di bangku SMA, Hillary pernah menjabat sebagai ketua OSIS SMAN 1 Manado.
Lulus dari SMA, ia mengambil studi S1 Fakultas Hukum di Universitas Pelita Harapan (UPH) dan lulus pada 2018.
Kemudian melanjutkan studi S2 di Washington University.