Khofifah Ngaku Masih jadi Kader PKB, Ketua DPP: Beliau Berjuang untuk Kepentingan Diri Sendiri
Yang jelas, Luluk menilai Khofifah sudah sejak lama tidak menjadi bagian dari perjuangan politik PKB. Dengan kata lain, Khofifah berjuang untuk
Penulis: Chaerul Umam
Editor: Acos Abdul Qodir
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menegaskan, dirinya hingga saat ini belum pernah keluar dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Menanggapi hal itu, Ketua DPP PKB, Luluk Nur Hamidah mengaku tidak mengetahui pasti keanggota Khofifah di PKB.
"Saya tidak tahu pasti apakah beliau masih anggota (PKB) atau tidak. Bisa jadi beliau memang masih anggota, karena tidak ada pemecatan sebagai anggota," kata Luluk saat dihubungi Tribunnews.com Kamis (9/5/2024).
Yang jelas, Luluk menilai Khofifah sudah sejak lama tidak menjadi bagian dari perjuangan politik PKB.
Dengan kata lain, Khofifah berjuang untuk kepentingan dirinya sendiri.
"Beliau absen dalam pemenangan Pileg dan Pilpres juga Pilkada, baik di Jawa Timur ataupun daerah lain. Padahal, sebagai anggota partai bukankah seharusnya mendukung perjuangan partainya sendiri?" pungkas anggota Komisi VI DPR RI itu.
Baca juga: Pengamat Politik: Khofifah-Emil Berpeluang Lawan Kotak Kosong Jika Resmi Maju di Pilkada Jatim 2024
Ada pun pengakuan Khofifah masih menjadi anggota PKB diungkapkan dalam sebuah podcast.
Saat ditanya terkait status partai oleh pembawa acara, Khofifah menegaskan belum pernah keluar dari PKB hingga saat ini.
"Ya saya dibesarkan PPP kemudian saya dipanggil Gus Dur jadi salah satu Ketua (DPP) PKB. Saya belum pernah keluar dari PKB sampai hari ini," kata Khofifah.
Kendati demikian, Khofifah tak ingin disebut sebagai politikus PKB.
Hal itu lantaran dirinya tidak menjabat sebagai pengurus PKB di semua tingkatan.
Baca juga: Nama untuk Pilkada DKI 2024 Sudah Ditangan Prabowo, Ini 4 Kandidat Usulan Gerindra