Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jadi Bakal Calon Wakil Wali Kota, Marshel Widianto Mulai Kritik Pembangunan di Tangsel

Marshel Widianto mulai melancarkan kritikan terhadap pembangunan di Tangerang Selatan (Tangsel), Banten.

Editor: Erik S
zoom-in Jadi Bakal Calon Wakil Wali Kota, Marshel Widianto Mulai Kritik Pembangunan di Tangsel
Instagram @sufmi_dasco
Komika Marshel Widianto resmi diusung Gerindra maju dalam Pilkada Serentak 2024, sebagai Calon Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Hal ini diumumkan Ketua Harian DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, dalam acara Silaturahmi dan Konsolidasi Kader Gerindra Kota Tangerang Selatan di Hotel Trembesi, BSD, Kota Tangerang Selatan, Banten, Rabu (19/6/2024). 

-TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Pelawak Marshel Widianto mulai melancarkan kritikan terhadap pembangunan di Tangerang Selatan (Tangsel), Banten.

Marshel Widianto sebelumnya diusung Partai Gerindra maju di Pilkada Tangsel sebagai bakal calon wakil wali kota.

Sebagai calon pemimpin, Marshel juga menunjukkan kekritisannya membaca tata kelola kota.

Baca juga: Usai Bongkar Borok Marshel Widianto di Publik, Nikita Mirzani Tak Peduli Dijauhi Rekan-rekan Artis

Ia menyebut pembangunan Tangsel masih timpang antarkecamatannya.

Bahkan secara spesifik, Marshel mengkritik masih adanya tiang listrik di tengah jalan kota satelit Jakarta itu.

Suami dari Cesen juga menyoroti masalah sampah.

"Bahwa hingga hari ini di Tangsel masih ada tiang listrik di tengah jalan, masih banyak sampah berserakan di jalan," kata Marshel pada rapat konsolidasi Partai Gerindra di Serpong, Tangsel, Rabu (19/6/2024).

Berita Rekomendasi

Sebagai calon wakil wali kota, Marshel menyatakan Tangsel harus memiliki pemimpin baru.

"Ini suatu bukti Tangsel butuh pemimpin baru yang bisa mengatasi semua problem tangsel," jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, Marshel dikukuhkan sebagai calon wakil wali kota yang diusung Gerindra di Pilkada Tangsel 2024.

Ketua Harian Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad yang langsung memimpin deklarasi pencalonan Marshel.

Hadir juga Ketua DPD Gerindra Banten Andra Soni yang turut dideklarasikan maju sebagai calon gubernur (cagub) di Pilkada Banten 2024.

"Pada hari ini Saya selaku Ketua Harian Partai Gerindra Menugaskan Andra Soni untuk maju sebagai Calon Gubernur Banten dan saudara  Marshel Widianto sebagai Calon Wakil Walikota Tangsel" kata Dasco.

Baca juga: Dasco Ungkap Komika Marshel Widianto Sudah Temui Gerindra, Mau Maju Jadi Wakil Wali Kota Tangsel

Dasco menginstruksikan semua kader Gerindra untuk memenangkan Marshel di Tangsel.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas