Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

5 Janji Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta usai Didukung 12 Partai: Atasi Banjir hingga Lapangan Kerja

Berikut lima janji Ridwan Kamil dan Suswono untuk DKI Jakarta, jika mereka terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta 2024.

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in 5 Janji Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta usai Didukung 12 Partai: Atasi Banjir hingga Lapangan Kerja
Tribunnews/JEPRIMA
Pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Ridwan Kamil dan Suswono berjabat tangan seusai deklarasi dukungan dari 12 partai di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Senin (19/8/2024). Bakal pasangan Ridwan Kamil-Suswono didukung oleh Gerindra, Golkar, Demokrat, PAN, PSI, Gelora, dan Garuda yang disebut KIM. Partai lain yang memberikan dukungan yakni PKS, PKB, NasDem, PPP, dan Perindo, maka disebut KIM plus. Selanjutnya, Ridwan Kamil-Suswono akan mendaftar sebagai bakal pasangan calon Pilgub Jakarta. Pendaftaran bakal calon Pilkada 2024 dibuka pada tanggal 27-29 Agustus 2024. Tribunnews/Jeprima | Berikut lima janji Ridwan Kamil dan Suswono untuk DKI Jakarta, jika mereka terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta. 

Agar nantinya anak-anak bisa bermain di ruang terbuka hijau tersebut.

“Saya betul-betul akan kerja keras karena saya punya anak kecil, saya tidak mau anak-anak di Jakarta bahagianya hanya di shopping mall,” lanjut Ridwan Kamil.

Tampil Perdana Bersama, Ridwan Kamil dan Suswono Kompak Pakai Kemeja Putih dan Kasih Finger Heart

Bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur Jakarta dari KIM Plus yakni Ridwan Kamil (RK) dan Suswono perdana tampil di publik dalam agenda deklarasi sebagai Bacagub dan cawagub untuk Pilkada Jakarta 2024.

Adapun agenda deklarasi untuk Ridwan Kamil-Suswono ini diselenggarakan di The Sultan Hotel, Senayan, Jakarta, pada Senin (19/8/2024) siang.

Dalam pantauan Tribunnews di lokasi, Ridwan Kamil-Suswono terlihat hadir sekitar pukul 15.03 WIB.

Keduanya tiba dengan mengenakan kemeja panjang yang senada yakni berwarna putih dan celana panjang berwarna cokelat muda.

Terlihat keduanya sempat menyapa seluruh kader dan pendukung dari partai politik KIM Plus yang sudah hadir terlebih dahulu di lokasi.

Baca juga: PDIP Sebut Kemungkinan Ridwan Kamil Diarahkan Lawan Kotak Kosong atau Calon Boneka di Pilgub Jakarta

Berita Rekomendasi

Tak hanya itu, Ridwan Kamil-Suswono juga memberikan salam kepada awak media.

Di sela-sela memberikan salam, Ridwan Kamil sempat melayangkan gesture finger heart yang memilki arti cinta.

Tak ada sepatah kata pun yang terlontar dari mulut Ridwan Kamil-Suswono, keduanya hanya terlihat melemparkan salam dan melemparkan senyum.

Di lokasi, terlihat duduk sejajar dengan Ridwan Kamil-Suswono yakni para sekjen partai di KIM Plus.

Mereka adalah, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, Sekjen Golkar Lodewijk F Paulus, Sekjen PKB Hasanuddin Wahid, Sekjen PAN Eddy Soeparno, Waketum Gelora Fahri Hamzah, Sekjen Demokrat Teuku Riefky Harsya dan seluruh sekjen partai KIM Plus lainnya.

(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani/Rizki Sandi Saputra)(Kompas.com/Shela Octavia)

Baca berita lainnya terkait Pilgub DKI Jakarta.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of

asia sustainability impact consortium

Follow our mission at sustainabilityimpactconsortium.asia

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas