Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Akademisi Soroti Maraknya Perusakan Alat Peraga Kampanye di Pemilu 2024

Faisal Santiago mengatakan, baliho dan Alat Peraga Kampanye (APK) dari para kontestan makin marak saat masa kampanye pemilu 2024.

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Akademisi Soroti Maraknya Perusakan Alat Peraga Kampanye di Pemilu 2024
TRIBUNJATIM.COM/IMAM NAWAWI
ILUSTRASI Baliho bergambar Anies Rasyid Baswedan Bakal Calon Preseden (Bacapres) 2024 dari Partai Nasdem di sepanjang jalan menuju Bandara Notohadinegoro Desa Wirowingso, Kecamatan Ajung Jember rusak, Senin (8/5/2023). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Pascasarjana Universitas Borobudur Faisal Santiago mengatakan, baliho dan Alat Peraga Kampanye (APK) dari para kontestan makin marak saat masa kampanye pemilu 2024.

Namun, dia menyoroti pihak yang seharusnya menjaga agar masa kampanye sesuai dengan ketentuan Undang-Undang itu berjalan dengan baik. 

"Money politic sudah tidak bisa dihindarkan bagaimana diperlihatkan dan dipertontonkan, seperti tidak adanya suatu pelanggaran yang terjadi," kata Santiago dalam keterangannya Kamis (14/12/2023).

Menurutnya, peran serta masyarakat dan pemerintah sangat diperlukan untuk menjaga hal tersebut.

Lantas, dia mempertanyakan keberadaan Bawaslu sebagai pengawas dari pelaksanaan kampanye tersebut. 

"Perusakan dan pemasangan baliho yang tidak pada tempatnya marak terjadi saat ini dan hal ini, memperlihatkan ketidakberdayaan dari Bawaslu," ucap dia.

Dikatakan Faisal, hal itu menunjukkan proses pembiaran perusakan yang terjadi ditengah-tengah masyarakat.

Berita Rekomendasi

Dia menilai ada ketidaksiapan dalam pengawasan tahapan dan pelaksanaan pemilu.

"Pemilu jurdil dan netral adalah keinginan masyarakat untuk menghasilkan pemimpin dan anggota legislatif ke depan, yang bisa mensejahterakan seluruh masyarakat Indonesia," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas