Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini Nama Empat Korban Ledakan di Tanah Abang

Menurut Martinus, setelah kejadian tersebut, pihaknya lebih memilih menyelamatkan jiwa para korban

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Ini Nama Empat Korban Ledakan di Tanah Abang
Tribunnews.com/Glery Lazuardi
Aparat kepolisian sudah berada di tempat kejadian ledakan di RT/RW 016/09, Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Rabu (8/4/2015) sore. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah ledakan keras terjadi di sebidang lahan kosong di Jalan Jati Bunder RT/RW 016/09 Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Rabu (8/4/2015) siang.

Ledakan tersebut mengakibatkan 4 orang mengalami luka-luka. Mereka yaitu Suro, Asep Samsudin (66 tahun), Feri Andiyanto (28 tahun), dan Amir (51 tahun).

"Ada orang luka berat, yaitu S. Sementara, tiga orang lainnya menderita luka ringan. Berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara, dia (S) yang dekat dengan benda dan yang lain agak jauh," tutur Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Martinus Sitompul di lokasi, Rabu (8/4/2015).

Menurut Martinus, setelah kejadian tersebut, pihaknya lebih memilih menyelamatkan jiwa para korban daripada mengumpulkan keterangan mengapa peristiwa itu terjadi.

"Polisi menyelamatkan jiwa raga dulu. Kita tidak mengambil keterangan apapun," kata dia.

Setelah kejadian tersebut, keempat korban dibawa ke Rumah Sakit Pelni Petamburan. Kemudian, dirujuk ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati.

Berikut data 4 korban:
1. Feri Andiyanto (28), warga asal Indramayu yang beralamat di Jl Jabun Rt.16/09 Kelurahan Kebonkacang, Tanah Abang Jakarta Pusat

Berita Rekomendasi

2. Amir (51), warga Tasikmalaya yang beralamat di Jl Jabun III RT 6/09 Kebonkacang, Tanah Abang, Jakpus

3. Asep Samsudin (66) asal Garut yang beralamat di Jl Jabun VII RT 16/09 Kebonkacang, Tanah Abang Jakpus

4. Suro.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas