Pemudik di Stasiun Gambir Melebihi Kapasitas
Total baru 13 kereta yang diberangkatkan hingga saat ini.
Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWSCOM, JAKARTA - H-4 menjelang lebaran Stasiun Gambir mulai diramaikan oleh para pemudik. Hingga keberangkatan kereta pukul 12.45 WIB, total sudah 4480 pemudik pulang kampung.
Total baru 13 kereta yang diberangkatkan hingga saat ini. Pada Senin (13/7/2015), akan ada 37 keberangkatan dari Stasiun Gambir ke seluruh Pulau Jawa. Dari 37 keberangkatan, 32 kereta api reguler, dan 5 kereta api tambahan.
Data dari Stasiun Gambir hampir keseluruhan kereta yang diberangkatkan, penumpangnya melebihi bangku yang tersedia. Menurut Humas yang bertugas hal itu dikarenakan adanya penumpang yang membawa para anaknya.
Stasiun Gambir - Bandung, bangku tersedia 250, penumpang 122.
Stasiun Gambir - Cirebon, bangku tersedia 392, penumpang 420
Stasiun Gambir - Semarang Tawang, bangku tersedia 350, penumpang 424
Stasiun Gambir - Cirebon, bangku tersedia 300, penumpang 319
Stasiun Gambir - Solo Balapan, bangku tersedia 350, penumpang 419
Stasiun Gambir - Bandung, bangku tersedia 250, penumpang 195
Stasiun Gambir - Yogyakarta, bangku tersedia 400, penumpang 415
Stasiun Gambir - Cirebon, bangku tersedia 300, penumpang 326
Stasiun Gambir - Surabaya Pasar Turi, bangku tersedia 350, penumpang 412
Stasiun Gambir - Cirebon, bangku tersedia 392, penumpang 422
Stasiun Gambir - Bandung, bangku tersedia 278, penumpang 306
Stasiun Gambir - Cirebon - Tegal, bangku tersedia 392, penunpang 433
Stasiun Gambir - Bandung, bangku tersedia 250, penumpang 261
Tersisa 14 kereta api lagi yang akan diberangkatkan dari Stasiun Gambir. Keberangkatan terakhir pada pukul 23.20 WIB.