Bosnya Ditahan, Kantor Advokat OC Kaligis Sepi
Hanya ada satu sepeda motor dan sebuah mobil SUV berwarna hitam parkir di depan kantor tersebut.
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kantor pengacara OC Kaligis terlihat sepi. Tak terlihat ada aktivitas di bangunan yang berada di kompleks perkantoran Majapahit Permai, Jakarta Pusat, Rabu (15/7/2015) pagi.
"Wah sudah enggak ada orang lain. Udah pada libur Lebaran. Waktu kemarin digeledah itu juga udah pada mulai libur Lebaran," kata Andreas, petugas keamanan yang tengah berjaga di kantor berwarna abu-abu itu saat ditemui Kompas.com.
Dari amatan Kompas.com, bangunan 5 lantai itu tampak sepi. Hanya ada satu sepeda motor dan sebuah mobil SUV berwarna hitam parkir di depan kantor tersebut.
"Nanti masuk lagi sekitar tanggal 27 Juli. Baru ramai lagi seperti biasa. Sekarang cuma ada saya yang berjaga sampai malam. Nanti malam ada teman yang shift malam buat jaga," imbuh Andreas.
Kantor bernama lengkap Advocates and Legal Consultant OSC milik OC Kaligis itu digeledah oleh petugas KPK pada Senin (13/7/2015) malam. OC Kaligis ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK pada Selasa (14/7/2015) kemarin.
OC ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap terhadap hakim dan panitera Pengadilan Tata Usaha Negara Medan, Sumatra Utara. (Aldo Fenalosa)