Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pintu Air Kali Baru Dapat Kiriman 6 Ton Sampah dari Arah Bogor

Sampah yang tersangkut tidak hanya di pintu air saja tapi juga di sejumlah jembatan penyeberangan yang dibangun warga

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Pintu Air Kali Baru Dapat Kiriman 6 Ton Sampah dari Arah Bogor
TRIBUNNEWS.COM/JEPRIMA
Petugas Dinas Kebersihan DKI Jakarta membersihkan tumpukan sampah yang tersangkut di tiang besi penyangga jembatan Rawa Jati, Kalibata, Jakarta Selatan, Senin (16/11/2015). Diawal musim penghujan ini tumpukan sampah dan meluapnya sungai Ciliwung dikarenakan air kiriman dari hulu sungai yang mulai masuk ke wilayah bantara Ciliwung di jakarta. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Sekitar 100 petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU) dari Kelurahan Tengah dan Kramatjati, dikerahkan ke pintu air Hek Kali Baru, Kramatjati, Jakarta Timur untuk bersihkan timbunan sampah. Pasalnya akibat banjir kiriman dari Bogor, Jawa Barat, banyak sampah yang menumpuk di lokasi tersebut.

Pantauan di lokasi, sampah yang tersangkut tidak hanya di pintu air saja tapi juga di sejumlah jembatan penyeberangan yang dibangun warga sekitar. Bahkan sebagian sampah berserakan di pertigaan Hek di Jalan Raya Bogor.

Lurah Tengah, Tarmiji mengatakan pihaknya mengerahkan sebanyak 65 petugas PPSU untuk membersihkan sampah yang menumpuk di kawasan Hek. Puluhan petugas itu bergabung dengan puluhan petugas PPSU dari Kelurahan Kramatjati.

"Sampahnya sangat banyak dan jumlahnya tidak seperti biasanya. Jadinya kita sengaja mengerahkan seluruh PPSU yang ada untuk membersihkannya," ujarnya, Senin (16/11/2015).

Sementara itu Kepala Seksi Kebersihan Kramatjati, MM Kusumawati mengatakan sampah yang sudah diangkut dari tempat tersebut mencapai tiga truk dan dua gerobak motor (germor). Seluruh sampah tersebut langsung dibuang ke TPST Bantar Gebang, Bekasi, Jawa Barat.

"Sampai saat ini sudah ada sekitar 30 kubik atau 6 ton sampah yang diangkut petugas. Seluruh sampah kita bersihkan hari ini sampai selesai," ungkap Kusumawati.

Sebelumnya luapan air menggenangi permukiman warga di RT 01, 03 dan 10 di RW 01 Kelurahan Tengah, Jakarta Timur, Senin (16/11) mulai pukul 02.00 WIB. Puncaknya terjadi sekira pukul 04.00 WIB dengan ketinggian genangan antara 50-100 cm.

Berita Rekomendasi

Selain permukiman warga, beberapa kios di pertigaan Hek, Jalan Raya Bogor pun sempat terendam dan baru surut sekira pukul 06.00 WIB. Penyebab luapan air dikarenakan saringan pintu air Hek Kali Baru terlalu sempit sehingga sampah yang terbawa menyumbat aliran air. (Junianto Hamonangan)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas