Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Atasi Masalah Jakarta Harus dengan Cara 'Out of The Box'

warga Jakarta perlu digugah untuk bersama-sama membangun Jakarta yang lebih keren

zoom-in Atasi Masalah Jakarta Harus dengan Cara 'Out of The Box'
Ist/Tribunnews.com
Spanduk Calon Gubernur DKI Jakarta dari Partai Keadilan (PKS), Muhamad Idrus. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persoalan di kota Jakarta kini sudah semakin kompleks, butuh pemikiran yang diluar kewajaran alias 'out of the box' untuk menuntaskan hal tersebut.

“Permasalahan di Jakarta perlu disikapi secara kreatif, 'out of the box', serta didekati dengan cara-cara yang bermartabat.”kata Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta Muhamad Idrus dalam pernyataannya, Selasa(15/3/2016).

Karena itu kata Idrus warga Jakarta perlu digugah untuk bersama-sama membangun Jakarta yang lebih keren.

Lebih keren di bidang tata kota, transportasi, pendidikan, ekonomi dan budaya.

Konsep keren yang diusung Muhamad Idrus adalah tersedianya fasilitas publik yang nyaman, aman, adil dan merata untuk seluruh warga Jakarta.

“Mimpi besar harus didukung dan diwujudkan dengan sikap positif,” ujarnya.

Sementara itu Pengamat Politik dari Center for Democratization Studies Indonesia (CEDESINDO) Mulyono mengatakan menjadi kandidat gubernur di Jakarta di tengah hiruk pikuk politik petahana bukanlah upaya yang mudah.

Berita Rekomendasi

Namun dengan sikap dan nalar yang positif, Muhamad Idrus agaknya bisa menjadi kuda hitam di dalam kontestasi politik pilkada Jakarta.

“Pemilu yang demokratis membutuhkan variasi kandidat, agar pemilih dapat memiliki opsi-opsi alternatif terhadap calon pemimpin mereka,” ujar Mulyono.

Pendekatan yang menawarkan solusi alternatif lanjut Mulyono berpotensi untuk mengubah konstelasi pilkada DKI 2017.

“Calon pemimpin muda menjadi salah satu faktor penting untuk membuat sistem demokrasi mampu menghasilkan perubahan yang lebih kreatif dan dekat dengan permasalahan rakyatnya,”katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas