Wanita Emas Akan Membangun Jakarta 7 Kali Lebih Cepat dari Ahok
Menurut Hasnaeni penyerapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI Jakarta rendah, hanya sekitar 39%.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kader Partai Demokrat yang ingin menjadi calon gubernur, Hasnaeni Moein atau yang akrab disapa "Wanita Emas", mengatakan dirinya akan melakukan pembangunan di DKI Jakarta akan tujuh kali lebih cepat dari gubernur petahana Basuki Tjahaja Purnama jika dia berhasil keluar sebagai pemenang dalam Pilkada DKI Jakarta 2017.
Menurut Hasnaeni penyerapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI Jakarta rendah, hanya sekitar 39%.
"Kami akan membangun Jakarta 7 kali lebih cepat dari pak Ahok. Kita akan menyerap semua anggaran kalau perlu mencari partner lagi, karena dari dana segitu rasanya tidak cukup untuk membangun jakarta," ujarnya di kantor DPP Jalan Dipenogoro, Jakarta Pusat, Sabtu (19/3/2016).
Hasnaeni menambahkan jika ia jadi Gubernur DKI Jakarta, dia tidak akan bermusuhan dengan anggota DPRD DKI Jakarta.
Sebab, jika gubernur bermusuhan dengan anggota DPRD pengesahan APBD akan berlarut-larut. Hal tersebut akan menyebabkan pembangunan akan terhambat.
"Seorang pemimpin itu harus menyatu dengan perwakilan daerah. Kalo nanti berantem terus dengan DPRD tentu l anggaran tidak akan disahkan. Seorang pemimpin Ngata-ngataiin DPRD tidak etis, itu kan wakil rakyat," ucapnya.
Saat ini, Hasnaeni merupakan kader Partai Demokrat yang berkeinginan menjadi cagub dalam Pilkada DKI 2017.
Beberapa kali, dia sudah diundang dalam kegiatan-kegiatan partai politik. Namun, sampai saat ini, belum ada partai yang menyatakan ingin mengusungnya, bahkan Partai Demokrat.
Penulis : Akhdi Martin Pratama