Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kisah Batu Nisan Tanpa Isi yang Berujung Pemecatan Kadis Pertamanan dan Pemakaman DKI

Ratna terlihat di lingkungan kerja Sekretaris Daerah DKI Jakarta. Setelah 30 menit, Ratna keluar dengan mata berkaca-kaca. Ia baru saja dipecat Ahok.

Editor: Robertus Rimawan
zoom-in Kisah Batu Nisan Tanpa Isi yang Berujung Pemecatan Kadis Pertamanan dan Pemakaman DKI
TRIBUNNEWS.COM/ADI SUHENDI
Mantan Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta Ratna Diah Kurniati. 

TRIBUNNEWS.COM - Ratna terlihat di lingkungan kerja Sekretaris Daerah DKI Jakarta. Setelah 30 menit, Ratna keluar dengan mata berkaca-kaca. Ia baru saja dipecat Ahok.

Demikian gambaran suasana berdasarkan pantauan reporter Tribunnews . Terlihat mantan Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta, Ratna Diah Kurniati bergegas keluar, Kamis (16/6/2016) kemarin.

Pejabat eselon II di Pemerintah Provinsi DKI Jakarta itu membenarkan dirinya dicopot Ahok

"Ya, saya mulai hari ini sudah diganti. Pokoknya saya ikhlas. Dengan keputusan seperti ini saya terima," lirih Ratna saat dihubungi Jumat (17/6/2016).

Sebenarnya apa yang membuatnya bisa dipecat.

Berawal dari kecurigaan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), kebijakannya agar Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta segera menerapkan sistem pemakaman online.

"Kami perintah ke sini, dia sengaja pelan-pelan kerjain, saya marahi lagi, dia tahu kok (kesalahannya apa). Persoalannya di DKI ini, dia ngulur-ngulur supaya rezeki masih bisa nyolong," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (10/6/2016) lalu.

Berita Rekomendasi

Salah satu tujuan penerapan sistem pemakaman online adalah untuk mengurangi praktik pungli. Namun hingga saat itu belum terlaksana.

Ahok menengarai hal tersebut sengaja dilakukan.

Dan setelah ia lakukan menyelidikan mendalam Ahok menemukan kejanggalan.

Ahok menemukan banyaknya calo makam serta tak sedikit jumlah makam fiktif.

Di TPU Karet Bivak contohnya, banyak makam tak berpenghuni dan hanya dipasang batu nisan saja.

Ahok berharap setelah sistem itu berjalan, tidak ada lagi pungutan liar yang dilakukan oleh petugas atau penjaga makam di DKI.

Masih banyaknya pungli di sejumlah pemakaman, membuatAhok kembali menilai Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta Ratna Diah Kurniati tidak becus dalam bekerja.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas