Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Berkat CCTV, Jakmania Penganiaya Polisi Akhirnya Diringkus

Sebelumnya, sebanyak 8 The Jakmania diringkus polisi karena tertangkap kamera menganiaya polisi bernama Brigadir Hanafi

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Berkat CCTV, Jakmania Penganiaya Polisi Akhirnya Diringkus
Warta Kota/Dwi Rizki
Sebanyak 18 Orang Jakmania yang diamankan polisi di Cengkareng, Sabtu (25/6) dini hari. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Total sudah 11 Jakmania diringkus polisi sampai Senin (27/6/2016). Sebelumnya, sampai Minggu (26/6), baru 9 Jakmania yang diringkus.

Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Hendy Febriyanto Kurniawan, mengatakan, dua orang suporter baru diringkus pagi tadi, Senin (27/6). Kini keduanya masih dalam pemeriksaan.

Sementara itu, sebelumnya, sebanyak 8 The Jakmania diringkus polisi karena tertangkap kamera menganiaya polisi bernama Brigadir Hanafi di pintu VII GBK.

Sementara 1 Jakmania lainnya, bernama Ahmad Fauzi, diringkus lantaran menyebar kebencian di media sosial.

Kini, kedua Jakmania yang diringkus belakangan masih dalam pemeriksaan. Keduanya diduga melakukan penganiayaan terhadap polisi.

Polisi melakukan penyelidikan dengan cara mengambil seluruh rekaman vide dan foto.

Kemudian menganalisa setiap orang yang terlihat menganiaya maupun merusak. Baru kemudian meringkusnya.

Berita Rekomendasi

Diberitakan sebelumnya, Hanafi mengalami masa kritis karena dianaya Jakmania. Selain dikepruk batu, polisi tersebut juga disiram air keras hingga kulit wajahnya melepuh. (Theo Yonathan Simon Laturiuw)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas