Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Demonstran Basuh Wajah di Kolam Patung Kuda

Aksi unjuk rasa Jumat (4/11/2016) sempat terhenti saat para demonstran menunaikan shalat.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Demonstran Basuh Wajah di Kolam Patung Kuda
Tribunnews.com/Theresia Felisiani
Pengunjuk rasa mengambil air wudu di kolam patung kuda. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Aksi unjuk rasa Jumat (4/11/2016) sempat terhenti saat para demonstran menunaikan shalat.

Demonstran yang menunaikan shalat ashar di tengah jalan, hingga trotoar banyak ditemui di sepanjang jalan Medan Merdeka Barat.

Pantauan Tribunnews.com, berbagai cara dilakukan demonstran untuk bisa wudu.

Diantaranya ada yang menggunakan air mineral yang mereka bawa atau beli.

Ada juga yang mendapat air wudu dari personel TNI.

Ada sejumlah personel TNI yang mengisi air yang berasal dari selang taman ke dalam botol plastik ‎lalu dibagikan ke demonstran.

Di tempat lain, ada juga sebagian pendemo yang memilih wudu atau sekedar membasuh muka di kolam patung kuda Indosat.

BERITA REKOMENDASI

Seusai wudu, demonstran langsung menunaikan shalat di tengah jalan dan trotoar beralaskan koran serta kain yang mereka bawa.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas