Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Langka Terjadi, ini Rekaman Video dan Foto Fenomena Hujan Es Batu di Jakarta

Bukan cuma hujan deras yang mengguyur kawasan Jakarta dan sekitarnya, melainkan hujan deras dalam bentuk es batu.

Penulis: Rendy Sadikin
zoom-in Langka Terjadi, ini Rekaman Video dan Foto Fenomena Hujan Es Batu di Jakarta
Warga/Ayu Fauzia
Butiran hujan es 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Fenomena unik cum langka mendadak terjadi di sebagian besar kawasan Jakarta pada Selasa (28/7/2017).

Bukan cuma hujan deras yang mengguyur kawasan Jakarta dan sekitarnya, melainkan hujan deras dalam bentuk es batu.

Peristiwa unik ini terpantau, antara lain di kawasan Jati Padang dan Fatmawati, Jakarta Selatan, sejak hujan mengguyur pada pukul 15.30 WIB.

Kendati tidak begitu besar, bongkahan es tersebut cukup membuat syok warga yang melihat dan merasakannya.

Tak hanya itu, fenomena hujan es tersebut juga direkam oleh para netizen, terutama pengguna jejaring sosial Twitter, dalam bentuk foto dan video.

Netizen bernama @billydavideno, misalnya, yang merekam hujan es batu yang menghantam mobil yang dikendarainya.

Terdengar suara yang sangat keras ketika batu es menimpa kaca depan mobilnya.

BERITA REKOMENDASI

"Hujan es di Raya Fatmawati," cuit @billydavideno.

Ada pula rekaman video dari netizen pengguna akun @Bakti_MMNG yang mengabadikan hujan es batu di wilayah Ciracas, Jakarta Timur.

Dalam video itu, terlihat jelas wujud es batu yang menghujani wilayah tersebut.

Sepintas, dalam fenomena yang terekam, seperti ada yang menimpuk bebatuan ke wilayah tersebut.

"Hujan es batu di ciracas- jakarta timur," kicau @BaktiMMNG.


Sementara netizen pengguna akun @dean_BFC30 mengabadikan tangannya yang memegang dua es batu sebesar biji kelereng.

"#Cuaca sekitar SMAN 28 Jatipadang, Pasar Minggu, Jaksel diguyur hujan es," kicau @dean_BFC30.

Twitter/@dean_BFC30
Twitter/@dean_BFC30 (Twitter/@dean_BFC30)
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas