Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ultah RPTRA Cibesut–Kalbe Dimeriahkan Berbagai Lomba

Berbagai kemeriahan digelar dalam memperingati satu tahun berdirinya Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Cibesut–Kalbe di Jalan Swadaya II

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Ultah RPTRA Cibesut–Kalbe Dimeriahkan Berbagai Lomba
ist
Ultah RPTRA Cibesut–Kalbe Dimeriahkan Berbagai Lomba 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Berbagai kemeriahan digelar dalam memperingati satu tahun berdirinya Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Cibesut–Kalbe di Jalan Swadaya II Kelurahan Cipinang Besar Utara, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur.

Mengusung tema ‘Gebyar 1 Tahun RPTRA Cibesut – Kalbe’, acara diawali dengan Lomba Futsal Anak pada 25 Maret 2017 yang diikuti oleh 14 RW di Cipinang Besar Utara.

Ratusan anak tumpah ruah memadati RPTRA untuk mengkuti Lomba dan menyemangati tim mereka yang berlaga di lapangan futsal Extra Joss BLEND.

Keesokan harinya, giliran para ibu uji kemampuan bermain futsal dengan mengenakan daster. Lomba ini pun diikuti oleh 14 RW.

Sementara itu, pada 27 Maret, bapak-bapak menunjukkan aksi dalam lomba memasak nasi goreng. Lomba ini mendapat antusias tinggi dari warga sekitar, termasuk dari para istri yang suaminya mengikuti lomba memasak nasi goreng.

Berbagai kemeriahan tersebut masih berlangsung hingga 28 Maret 2017, dimana panitia mengadakan lomba menyanyi, menari dan membaca puisi untuk anak PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini).

Panitia juga menyelenggarakan lomba cerdas cermat untuk keluarga. Dalam lomba ini peserta diajak untuk mengenal tentang deteksi dini KDRT di dalam keluarga. Sedang untuk para lansia diadakan lomba senam Gemufamire.

Berita Rekomendasi

Puncak peringatan satu tahun RPTRA Cibesut – Kalbe di lakukan Kamis (30/3). Dalam kesempatan itu, panitia memberikan apresiasi pada seluruh pemenang lomba. Di akhir acara, panitia melakukan pemutaran foto kaleidoskop RPTRA Cibesut – Kalbe.

PT Bintang Toedjoe (anak perusahaan Kalbe) selaku CSR yang selama satu tahun ini sangat peduli terhadap maintenance RPTRA Cibesut – Kalbe menyambut baik digelarnya peringatan tersebut.

“Dengan perayaan ini, PT Bintang Toedjoe berharap RPTRA Cibesut -Kalbe semakin dicintai dan memiliki manfaat lebih bagi warga DKI Jakarta, khususnya Cibesut,” ungkap Presiden Direktur PT Bintang Toedjoe, Simon Jonatan di Jakarta, Kamis (30/3/2017).

Simon meminta warga ikut memiliki RPTRA Cibesut – Kalbe sehingga selalu terawat.

“Kehadiran RPTRA itu mampu menjalin terciptanya engagement yang baik antara warga masyarakat dengan PT Bintang Toedjoe selaku produsen Bejo Bintang Toedjoe,” jelas Simon Jonatan.

RPTRA Cibesut – Kalbe dibangun di atas lahan seluas 1.770 meter persegi. RPTRA yang diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta BasukiTjahajaPurnama (Ahok) ini memiliki fasilitas lengkap, terbagi dalam dua area, yakni outdoor dan indoor. 

Area outdoor terdiri dari beberapa bagian seperti Amphiteater yang luas dilengkapi dengan panggung dan kursi penonton yang dapat memuat hingga 60 penonton. Tersedia pula Taman Herbal Bejo yang ditanami 62 jenis tanaman herbal seperti jahe merah, selasih, lagundi dan kelor.

Dibagian depan tersedia Taman Bermain Komix Kid dan Kolam Gizi Panda yang terkoneksi dengan hydroponik tanaman sayur. Untuk memenuhi kebutuhan olahraga dibangun Lapangan Futsal Extra Joss Blend dengan ukuran standar Internasional.

Sementara area indoor terdiri dari ruang serba guna, ruang PKK Gross Mart, pantry, ruang laktasi, ruang pengelola dan ruang pusat data, informasi dan konseling.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas