Dibongkar Ahok, Anies Akan Bangun Kembali Kampung Akuarium
Shelter yang dimaksud adalah tempat penampungan sementara yang dibuat untuk warga.
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengundang warga dari 16 kampung yang tergabung dalam Jaringan Rakyat Miskin Kota untuk rapat bersama.
Usai rapat, Anies memiliki poin-poin kesepakatan dengan warga.
"Yang nomor satu yang paling urgent kami akan membangun shelter untuk warga yang tinggal di Kampung Akuarium dan Kampung Kunir (Pinangsia)," kata Anies, di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Rabu (1/11/2017).
Shelter yang dimaksud adalah tempat penampungan sementara yang dibuat untuk warga.
Shelter itu dibangun karena kini masih banyak warga yang bertahan meski harus tinggal di atas puing-puing Kampung Akuarium dan Kunir yang ditertibkan.
"Selama ini rumah yang ada itu tidak tepat dan tidak sehat. Banyak di antara mereka jatuh sakit. Bahkan selama 1,5 tahun ini sudah meninggal 20 orang karena kondisi perumahan yang tidak sehat. Kami ingin bangunkan shelter sementara, sambil kami membangun kembali permukiman di sana," ujar Anies.
Padahal, dulunya kawasan itu ditertibkan Pemprov DKI Jakarta semasa kepemimpinan Basuki Tjahaja Purnama. Bangunan-bangunan liar yang ada di atasnya dihancurkan.
Namun kini Anies malah ingin membuat bangunan kembali di atas lahan itu.
Anies mengatakan pertemuan dengan warga hari ini baru permulaan.
Nantinya Pemprov DKI akan membentuk tim kecil yang akan bekerja sama dengan tim milik warga.
Anies mengatakan ada 11 poin kesepakatan antara dia dan JRMK.
"Tim kecil ini akan bekerja sama oleh tim yang dibentuk 16 kampung ini untuk kemudian kita membereskan pekerjaan penataan," ujar Anies.(Jessi Carina)
Berita ini sudah tayang di kompas.com berjudul: Dulu Dibongkar Ahok, Kini Anies Akan Bangun Shelter untuk Warga Kampung Akuarium