Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Amarah Adik Kandung Dokter Letty Meletup di Proses Prarekonstruksi

Awalnya, ia tampak tenang menunggu tersangka dokter Ryan Helmy keluar dari klinik.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Amarah Adik Kandung Dokter Letty Meletup di Proses Prarekonstruksi
Warta Kota/Hamdi Putra
Prosesi pemakaman jenazah dr Letty saat disholatkan di Masjid Alhidayah, Perguruan Diponegoro, Sunan Giri, Jakarta Timur. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di antara kerumunan wartawan yang meliput pra­rekonstruksi pembunuhan dokter Letty Sultri (46) di Klinik Azzahra Medical Centre di Jalan Dewi Sartika, Cawang, Jakarta Timur, Senin (13/11/2017), ada seorang pria berkaus hitam dan berkacamata hitam.

Awalnya, ia tampak tenang menunggu tersangka dokter Ryan Helmy keluar dari klinik.

Dokter Helmy adalah pria yang menembak mati istrinya dokterLetty di klinik Azzahra, Kamis (9/11) lalu (Warta Kota, 10/11). Sedangkan pria berkacamata hitam tersebut adalah adik dokter Letty atau adik ipar dokter Helmy. Namanya Noveriska alias Ferry (45).

Ketika polisi menggiring Helmy keluar dari klinik, tiba-tiba Ferry bertindak di luar dugaan.

Dengan emosi meluap-luap, ia melayangkan pukulan ke kepala Helmy. "Ini gua, Ferry. Rasain lo, Mi...," kata Ferry sambil menonjok kakak iparnya itu.

Baca: Saat Rina Nose Lepas Hijab, Tya Ariestya Justru Minta Didoakan Awet Menutup Aurat

Baca: Teknologi e-Power di Mobil Nissan Note yang Dikenalkan Hari Ini Tak Butuh Colokan Listrik

Berita Rekomendasi

"Mati lo Mi ya, b*ng**t lo Mi," teriak Ferry lagi dengan nada kesal. Ia tampak sekali tidak terima kakaknya ditembak sampai mati oleh Helmy.

Beberapa polisi segera berusaha mengamankan Ferry. Awalnya, Ferry dipaksa keluar oleh beberapa polisi yang berjaga.

Namun, keluarga dokter Letty lainnya berteriak dan menyebut bahwa pria itu adalah adik Letty.

Polisi tidak jadi mengusirnya, namun mereka menenangkan Ferry agar tindakan tersebut tidak diulangi.

"Sabar Pak. Bapak jangan seperti itu, nanti bisa Bapak yang disalahkan. Sudah, biar ini pihak kepolisian yang menangani," kata salah satu polisi.

Dalam prarekonstruksi kemarin, total ada 23 adegan yang diperagakan.

Seperti diketahui, saat kejadian Kamis lalu, sekitar pukul 14.00, Helmy mendatangi Letty yang tengah bertugas di klinik Azzahra. Suami-istri itu sempat cekcok sebelum terjadinya penembakan.

Helmy melepaskan tembak­an sampai 6 kali hingga Letty tersungkur.

Ia kemudian melarikan diri menumpang ojek online. Helmy akhirnya menyerahkan diri ke Polda Metro Jaya. Polisi menemukan dua pistol rakitan dalam tas yang dibawa Helmy.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas