Hari Pertama Kerja di 2018, Lalu Lintas di Jakarta Masih Lengang
Sepinya arus lalu lintas juga tampak di ruas Jalan Rasuna Said sehingga pengendara motor dan mobil hanya butuh beberapa menit saja ke Jakpus
Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Fajar Anjungroso
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hari Selasa (2/1/2018) menjadi hari pertama bekerja setelah libur panjang Hari Raya Natal pada tanggal 25 Desember hingga pergantian tahun baru 1 Januari kemarin.
Menurut pantauan Tribunnews.com, beberapa ruas jalan di Jakarta masih tampak lengang pada hari pertama masuk kerja ini.
Termasuk di kawasan simpang Mampang Prapatan di Kuningan, Jakarta Selatan.
Pantauan pada pukul 11.30 WIB menunjukkan lalu lintas di kawasan itu lancar dan bahkan cenderung lengang dari hari-hari kerja biasanya di Jakarta.
Kendaraan bermotor baik roda dua maupun roda empat leluasan meluncur di kawasan tersebut.
Baca: Presiden Selangor FA Jamin Tak Akan Halangi Evan Dimas dan Ilham Udin ke Timnas
Padahal pada hari kerja biasa kemacetan seolah tidak mau beranjak dari kawasan tersebut, mulai dari pagi hingga malam hari.
Apalagi di siang hari di kawasan Mampang Prapatan tersebut biasa terjadi kemacetan parah lantaran jalan yang menyempit akibat proyek underpass Mampang.
Sepinya arus lalu lintas juga tampak di ruas Jalan Rasuna Said sehingga pengendara motor dan mobil hanya butuh beberapa menit saja untuk mencapai kawasan Jakarta Pusat dari Mampang Prapatan.