Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sopir Angkot: Kalau Keputusan Itu Tidak Digubris Anies, Saya Akan Langsung ke Pengadilan

Persoalan yang hendak disampaikannya masih sama yaitu tentang penutupan Jalan Jatibaru di Tanah Abang.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Sopir Angkot: Kalau Keputusan Itu Tidak Digubris Anies, Saya Akan Langsung ke Pengadilan
Warta Kota/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Sejumlah angkot melakukan aksi mogok di depan Balaikota, Jakarta Pusat, Rabu (31/1/2018). Tuntutan massa tetap menolak penutupan Jalan Jatibaru dan menuntut agar Pemda DKI Jakarta segera membuka kembali jalan tersebut. Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha 

"Saya mau tanyakan lagi OK Otrip kepada Kadishub, OK Otrip itu cuma (untuk) 90 unit (angkot) di trayek saya sedangkan armada ada 260 (unit)," kata Rosyid.

Ia klaim dirinya sebagai perwakilan seluruh sopir angkot Tanah Abang.

Dia memberi waktu kepada Anies untuk membuka jalan itu dalam waktu lima hari ke depan.

Jika tidak kunjung dibuka, dia mau membawa masalah itu ke pengadilan.

"Kalau keputusan itu tidak digubris, saya akan masuk langsung ke pengadilan," kata dia.

Rosyid sebelumnya juga pernah mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SKPT) Polda Metro Jaya untuk mengadukan kebijakan penataan Tanah Abang. Namun, laporannya tidak diterima polisi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sopir Angkot Tanah Abang Sampaikan Somasi untuk Anies di Balai Kota"
Penulis : Jessi Carina

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas