Kasus Miras Oplosan, Satpol PP Sebut Pengedar Manfaatkan Kelengahan Petugas yang Amankan Lebaran
Tamo mengatakan, selama bulan puasa bulan lalu, pihaknya kerap merazia miras di berbagai wilayah di Jakarta Barat
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kasatpol PP Kota Jakarta Barat, Tamo Sijabat mengatakan, para pengedar minuman keras (miras) oplosan memanfaatkan lengahnya para petugas yang sibuk mengamankan Lebaran.
"Memang H-3 Lebaran sampai sekarang fokus kami adalah pengamanan di beberapa tempat wisata, terminal, stasiun KA. Jadi, mereka juga memanfaatkan momen untuk mengedarkan miras oplosannya," jelas Tamo, Senin (25/6/2018).
Baca: Lurah Cengkareng Timur Sebut Ada Enam Warganya Tewas Akibat Miras Oplosan
Tamo mengatakan, selama bulan puasa bulan lalu, pihaknya kerap merazia miras di berbagai wilayah di Jakarta Barat.
Mengenai adanya enam pemuda tewas dan satu dirawat intensif di rumah sakit, Tamo mengaku pihaknya akan segera kembali melaksanakan razia miras.
"Razia miras rutin kami lakukan. Meminimalisir kejadian ini agar tak terulang lagi," ucapnya
Penulis: Panji Baskhara Ramadhan
Berita ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul: Pengedar Miras Oplosan Manfaatkan Momen Petugas Sibuk Amankan Lebaran