Cek Kesiapan Bandara Soetta Jelang Asian Games, Erick Thohir Soroti Karpet yang Terkelupas
Dalam kedatangannya tersebut, Erick dan Yasonna melihat kesiapan bandar udara internasional tersebut menyambut delegasi Asian Games 2018
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Ketua INASGOC, Erick Thohir bersama Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna Laoly meninjau area kedatangan di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Kamis (2/3/2018).
Dalam kedatangannya tersebut, Erick dan Yasonna melihat kesiapan bandar udara interna sional tersebut menyambut delegasi Asian Games 2018.
Baca: Ganti JPO dengan Pelican Crossing di Bundaran HI, Pengamat Sebut Keputusan Anies Ngaco
Pantauan TribunJakarta.com dilokasi, Erick didampingi oleh Yasonna Laoly selaku Menkumham beserta sejumlah instansi Bandara Soekarno-Hatta.
Dalam tur singkatnya di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Erick melihat ruang tunggu para penumpang, dan alur area kedatangan.
Bahkan Erick juga sempat mengecek pelayanan di Karantina bandara.
Ditengah-tengah jalan saat pemeriksaan, Erick menemukan sebuah kejanggalan saat melihat kearah karpet berwarna merah.
"Ini kok ada seperti ini karpetnya?" kata Erick, sambil menunjuk karpet yang terkelupas di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.
"Siap pak nanti diberi tahu, ditindaklanjuti," ucap seorang petugas yang berdiri disampingnya.
Baca: Selama Tiga Hari, Sudah 300 Mobil Pelanggar Ganjil Genap Ditilang di Jakarta Timur
Meski demikian, Erick klaim persiapan yang dilakukan oleh pengelola Bandara Soekarno-Hatta sudah baik.
"Saya rasa untuk di Bandara Soekarno-Hatta sendiri di Terminal 2 dan 3 sudah oke dan siap," jelas Erick.
Penulis: Ega Alfreda
Berita ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul: Ketua INASGOC Soroti Karpet yang Terkelupas di Bandara Soekarno-Hatta