Sempat Ada Genangan Meski Tak Hujan, Air di Jalan Jatibaru Mulai Surut
"Baru tadi pagi itu mulai enggak ada, tapi sudah kering lagi pas siang-siang gini karena panas matahari mungkin," kata Mila
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Air yang menggenangi Jalan Jatibaru Raya, Tanah Abang pada sore kemarin, siang ini terlihat sudah mulai surut.
Pantauan TribunJakarta.com di lokasi, hanya ada sedikit genangan yang masih tersisa.
Baca: Janji Anies Baswedan Soal Jalan Jatibaru Bakal Ditagih Ombudsman
Mila salah seorang pedagang mengatakan, genang sudah mulai menyurut sejak tadi pagi.
"Baru tadi pagi itu mulai enggak ada, tapi sudah kering lagi pas siang-siang gini karena panas matahari mungkin," kata Mila di Jalan Jatibaru Raya, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (3/8/2018).
Mila menambahkan, air mulai menggenangi Jalan Jatibaru Raya sejak kemarin sore sekitar pukul 15.00 WIB.
"Sampai malam juga masih ada kemarin itu genangannya," ujarnya.
Rizky pedagang lainnya mengatakan, genangan air juga sampai masuk ke area lapaknya yang berada di jalur berlainan.
"Iya sampai sini juga itu sidanya masih ada, kemarin di sini cuma setinggi mata kaki.
"Yang di sebelahnya itu baru lebih dalam genangannya setinggi betis," kata Rizki.
Meski kemarin sempat tergenang, namun jual-beli di lapak milik Rizky sendiri tidak begitu terganggu.
"Iya nggak begitu terganggu, cuma pembeli juga jadi kebecekan saja pas jalan karena ada genangan," ucapnya.
Sebelumnya, dilansir dari Kompas.com Jalan Jatibaru Raya, Tanah Abang, Jakarta Pusat, tergenang air setinggi 25 cm, pada Kamis (2/8/2018) sore kemarin.
Baca: Ketua PASI Bob Hasan Keluhkan Kondisi Tartan Gelanggang Ragunan ke Gubernur Anies
Jalan yang tergenang adalah Jalan Jatibaru Raya mengarah Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat.
Genangan air setinggi 25 sentimeter tersebut akibat kebocoran pipa air yang berada di Jalan Jatibaru, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Penulis: Novian Ardiansyah
Berita ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul: Sempat Tergenang Sebetis Meskipun Tak Hujan, Air Jalan Jatibaru Mulai Surut