Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Politikus PDIP Kritisi Kenaikan Anggaran Untuk TGUPP DKI

Tahun 2020, anggaran TGUPP yang diusulkan dalam draf anggaran KUA-PPAS DKI Jakarta naik Rp 7,5 miliar menjadi Rp 26,57 miliar.

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Politikus PDIP Kritisi Kenaikan Anggaran Untuk TGUPP DKI
KOMPAS IMAGES
Gembong Warsono 

Berikutnya, jika ditelisik lebih lanjut, anggaran TGUPP terus mengalami perubahan dari tahun ke tahun dan cenderung meningkat.

Ketika Anies-Sandi baru menjabat Gubernur dan Wakil Gubernur, anggaran yang digelontorkan untuk TGUPP sebesar Rp 1,69 miliar.

Jumlah ini turun Rp 1 miliar dalam APBD-Perubahan 2017.

Meski sempat turun, tapi pada tahun selanjutnya anggaran untuk TGUPP pada APBD DKI 2018 melonjak berkali-kali lipat.

Pemprov DKI meminta dana Rp 19,8 miliar demi TGUPP.

Anggaran TGUPP ini kemudian turun lagi pada APBD-P DKI 2018, menjadi Rp 16,2 miliar.

Tapi, angka tersebut kembali ke Rp 19,8 miliar dalam APBD 2019.

Berita Rekomendasi

Artinya, selama tiga tahun, sejak 2017 - 2020 mendatang, anggaran TGUPP melonjak drastis dari semula Rp1 miliar ke Rp26,5 miliar.

"Ini naiknya sangat drastis Kalau nggak salah 2017 itu Rp1 miliar, sekarang mau ke Rp26 miliar. Ini sangat pemborosan anggaran," kata dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas