Terungkap ! Pengendara Harley yang Tabrak Nenek di Bogor Bukan Anggota HDCI,Terancam 6 Tahun Penjara
Ketua HDCI Bogor Brigjen Pol Riza Celvian Gumay menegaskan pengendara motor gede (moge) yang menabrak Siti Aisah (52) dan AS (5) bukan anggota HDCI.
Editor: widi henaldi
TRIBUNNEWS.COM -- Klub motor Harley Davidson Club Indonesia ( HDCI ) angkat bicara terkait peristiwa kecelakaan lalulintas yang menewaskan seorang warga di Jalan Pajajaran, Kota Bogor pada Minggu (15/12/2019) pagi.
Ketua HDCI Bogor Brigjen Pol Riza Celvian Gumay menegaskan bahwa pengendara motor gede (moge) yang menabrak Siti Aisah (52) dan AS (5) bukanlah anggota dari HDCI.
Jenderal polisi bintang satu itu juga mengatakan, banyak kabar simpang siur tentang sosok pelaku yang menambrak Nenek Aisah dan cucunya tersebut.
“Pas waktu kejadian, beritanya simpang siur. Banyak yang menanyakan siapa pelakunya. Kita lantas cari siapa. Bahkan banyak rekan-rekan dari klub motor lain juga bertanya ke kami. Dan saya pastikan bahwa si pengendara bukanlah anggota HDCI,” kata Brigjen Pol Riza Celvian Gumay dalam keterangannya kepada wartawan, kemarin (16/12/2019).
Sebelumnya, Nenek Aisah bersama cucunya AN ditabrak pengendara moge dengan nomor polisi B-4754-NFE, di Jalan Raya Pajajaran, Bogor Tengah, Minggu (15/12).
Peristiwa itu berlangsung saat AN dan Nenek Aisah menyeberang jalan menuju pedestrian Kebun Raya Bogor.
Sementara pengendara moge meluncur kencang dari arah Warung Jambu menuju arah Tugu Kujang.
Akibat takbrakan tersebut, Nenek Siti meninggal dunia saat tiba di rumah sakit. Sementara cucunya mengalami luka-luka. Sempat beredar kabar bahwa si pengendara moge kabur seusai kejadian.
Bahkan hingga Ahad malam, polisi belum mau membuka identitasnya. Menanggapi itu, Gumay mengatakan, pelaku saat itu langsung diamankan polisi guna menghindari amukan massa.
“Massa saat itu terlihat marah, sebab itu langsung diamankan. Dan hingga saat ini pun pelaku masih ditahan di Mapolresta Bogor,” cetusnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.