Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kronologi Pemukulan Terhadap Penumpang TransJakarta, Korban Ternyata Seorang Wartawan

Terjadi pemukulan terhadap penumpang armada bus TransJakarta Karena Senggolan Badan. Korban diketahui berprofesi sebagai wartawan.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Kronologi Pemukulan Terhadap Penumpang TransJakarta, Korban Ternyata Seorang Wartawan
Kompas.com
Terjadi pemukulan terhadap penumpang armada bus TransJakarta Karena Senggolan Badan. Korban diketahui berprofesi sebagai wartawan. 

TRIBUNNEWS.COM - Kejadian tidak menyenangkan dialamai oleh penumpang armada bus TransJakarta.

Penumpang yang berinisial RS tersebut mengalami tindakan pemukulan di Halte Kota Kasablanka, Jakarta,Rabu (18/12/2019).

Terkait kabar tersebut, Tribunnews merangkum kronologi dan fakta terkait kejadian kekerasan tersebut melalui Kompas.com dan berbagai sumber.

Kronologi

RS menjadi korban pemukulan saat hendak menaiki bus TransJakarta.

Kejadian itu terjadi di Halte Kota Kasablanka, Rabu (18/12/2019).

Awalnya korban melihat ada bangku kosong di sebelah pelaku, ia lantas duduk di situ.

BERITA REKOMENDASI

Pelaku yang sudah memiliki kursi sendiri memaksa meminta kursi RS.

RS dipukul sesuai menolak menyerahkan bangku yang ia pakai kepada pelaku.

Berdasarkan penuturannya, pelaku berusaha mendorong korban.

Hal tersebut dilakukan lantaran pelaku meminta korban agar pindah dari bangku itu.

"Tubuh dia lebih besar dan mendorong saya, tapi saya tidak mau beranjak," ungkap RS yang Tribunnews kutip melalui Kompas.com.

Pelaku diduga ingin menduduki dua bangku sekaligus.

Sekitar 15 menit kemudian, pelaku sampai pada halte tujuannya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas