Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Siswi SMP Tewas Setelah Lompat dari Lantai 4 Gedung Sekolah Jadi Trending, Benarkah Korban Bully?

Siswi SMP Jakarta tewas usai lompat dari lantai 4 gedung sekolah. Motif bunuh diri belum terungkap. Beredar kabar dia jadi korban bully. Benarkah?

Penulis: Inza Maliana
Editor: Sri Juliati
zoom-in Siswi SMP Tewas Setelah Lompat dari Lantai 4 Gedung Sekolah Jadi Trending, Benarkah Korban Bully?
dailypost.ng
ILUSTRASI bunuh diri - Siswi SMP Tewas Setelah Lompat dari Lantai 4 Gedung Sekolah Jadi Trending, Benarkah Korban Bully? 

Isu tersebut bermula dari tangkap layar sebuah pesan yang menceritakan, korban kerap menjadi korban bully secara verbal.

Ayah dan kakak keduanya pun tidak mengetahui masalah ini.

SN juga disebutkan kerap tidur di kelas karena hobi menggambar dan membuat cerita yang bisa dilakukan pada malam hari.

Pada hari kejadian, korban merasa sakit kepala dan bilang kepada teman-teman untuk tidur di UKS saat jam kosong di sekolah.

Saat ia bangun, sekolah telah usai dan menemukan tasnya tidak ada di kelas karena disita guru karena ia tak di kelas.

Merasa ketakutan, ia telepon kakak pertama yang meminta pulang agar besok, kakak dan ayahnya ke sekolah meminta tasnya.

Namun, ia tetap berada di sekolah lantas mengirim pesan ke teman-teman yang mengisyaratkan 'kepergiannya.'

Berita Rekomendasi

Meski pesan tersebut belum bisa dipastikan kebenarannya, pihak sekolah turut berkomentar terkait dugaan perundungan ini.

Kepala sekolah, N membantah penyebab korban mencoba bunuh diri karena menjadi korban bully.

"Terkait bullying, bukan bullying, tidak ada bullying di sekolah."

"Kalau kita fokus memberi materi di pendidikan pada siswa jadi tidak ada aksi bullying," kata N di lokasi, Jumat (17/1/2020), dilansir melalui Kompas.com.

N menambahkan, pihaknya tidak mengetahui motif korban mencoba bunuh diri.

Pihak sekolah juga mengenal korban sebagai siswi yang baik.

Korban diketahui tidak pernah melakukan pelanggaran yang berat.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas