Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rumah Jaga UPK Badan Air Penjaringan Diserang Saat Malam Takbiran, 6 Orang Luka-luka

Korban luka tersebut meliputi petugas UPK Badan Air serta beberapa rekan mereka yang sedang berkunjung saat malam takbiran.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Rumah Jaga UPK Badan Air Penjaringan Diserang Saat Malam Takbiran, 6 Orang Luka-luka
Tribunnews
Ilustrasi dikeroyok 

Sekira pukul 22.00 WIB, salah satu pria dari sekumpulan orang yang minum minuman keras itu datang dalam kondisi mabuk parah.

Di bawah pengaruh alkohol, pria itu kemudian muntah sembarangan di dalam ruangan rumah jaga.

"Petugas kami memberikan informasi bahwa ada orang mabok di depan rumah jaga di saringan Muara Baru, kemudian muntah-muntah ke dalam rumah jaga," kata Nicolas.

Melihat hal itu, petugas UPK Badan Air pun menegur teman-teman si pria tersebut yang masih berkumpul mabuk-mabukan dekat rumah jaga.

Namun, bukannya pergi, para pemabuk itu malah membentak balik petugas.

"Petugas kami keluar memberitahu kepada teman-teman yang sedang mabok. 'Bang mohon maaf, tolong temannya lagi mabok di dalam dan muntah muntah di dalam'," jelas Nicolas.

"Lalu jawabannya 'apa urusan lu anj*ng, ini wilayah gua, ini kampung saya'," sambung Nicolas membeberkan bentakan para pemabuk tersebut.

BERITA REKOMENDASI

Tak berselang lama, sekelompok pemabuk tersebut kembali datang bersama puluhan orang lainnya.

Mereka lalu menyerang para petugas UPK Badan Air di rumah jaga secara membabibuta.

Sekelompok orang tersebut melakukan pemukulan serta melempar batu dan pecahan genteng hingga beberapa petugas terluka.

Penyerangan tak hanya terjadi satu kali.

Kamis (13/5/2021) subuh sekitar pukul 4.30 WIB, petugas UPK Badan Air yang masih bertahan di rumah jaga kembali didatangi sekelompok orang.

Namun, kali ini, kata Nicolas, gerombolan yang datang jauh lebih banyak.

Mereka bahkan datang sembari menenteng senjata tajam.

Halaman
123
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas