Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pakai Kaos Turn Back Crime, 3 Polisi Gadungan Peras Sopir Angkot yang Berjudi

3 pria yang mengaku anggota Polda Metro pasrah saat ditangkap, mereka sebelumnya kerap memeras sopir angkot yang asyik berjudi di tempat mangkalnya.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Pakai Kaos Turn Back Crime, 3 Polisi Gadungan Peras Sopir Angkot yang Berjudi
Warta Kota
Polisi gadungan peras sopir angkot usai diamankan di Mapolda Metro Jaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Senin (28/6/2021). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polda Metro Jaya membekuk tiga pria yang memerasan para sopir angkot yang berjudi di dalam angkot mereka di kawasan Jakarta Timur.

Terlebih saat melakukan pemerasan, ketiga pelaku mengaku sebagai anggota reskrim di Polda Metro Jaya.

Kini ketiganya yakni HK, RN dan AGU yang merupakan warga Jakarta Timur tekah diamankan dan menghuni sel tahanan di Polda Metro.

Aksi menggerebek dan memeras para sopir angkot yang sedang berjudi di tempat mereka mangkal di kawasan Ciracas dan Makassar, di Jakarta Timur ternyata bukan kali pertama terjadi.

Baca juga: Kesal dan Tak Sabar Dampingi Belajar Online, Seorang Ibu Tega Aniaya Anaknya Pakai Sapu Ijuk

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan aksi ketiganya diketahui dilakukan di kawasan Ciracas pada 9 Juni 2021 lalu dan kawasan Makassar, Jakarta Timur pada Oktober 2020 lalu.

"Untuk para pelaku, HK adalah mantan sopir angkot, RN, driver ojol mobil dan AGU adalah ojol motor," kata Yusri di Mapolda Metro Jaya, Senin (28/6/2021).

Menurut Yusri, karena HK adalah mantan sopir angkot, ia mengetahui kebiasaan para sopir angkot yakni berjudi di dalam angkot mereka saat mereka mangkal di tempat mangkal di Ciracas dan di Makassar, Jakarta Timur.

BERITA REKOMENDASI

Judi yang dilakukan para sopir angkot adalah judi Ludo King dengan menggunakan aplikasi di Handphone.

"Karenanya HK ini melihat peluang untuk melakukan kejahatan terhadap para sopir angkot. HK mengajak dua rekannya RN dan AGU untuk melakukan pemerasan terhadap sopir angkot yang berjudi," kata Yusri.

Baca juga: 30 Tahanan di Polsek Jatinegara Positif Corona, Anggota Polri Juga Tertular, Pelayanan Sempat Tutup

Untuk memuluskan aksinya kata Yusri, para pelaku mengenakan kaos bertuliskan 'turn back crime' dan masker bertuliskan TNI-Polri.

"Pelaku RN juga membawa korek api berbentuk senjata api dan digunakan untuk menakuti para sopir angkot yang jadi korban," kata Yusri.

Dalam aksinya kata Yusri para pelaku menggunakan mobil milik RN.


"Mereka lalu menggerebek para sopir angkot yang berjudi Ludo di dalam angkot di tempat mereka mangkal," kata Yusri.

Pelaku lalu membawa para sopir angkot ke mobil mereka dan diajak berputar-putar.

Halaman
12
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas